Kejutan Olimpiade Tokyo 2020, Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon Kalah dari Wakil Taiwan

- 27 Juli 2021, 15:48 WIB
Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya kalah dari wakil Taiwan
Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya kalah dari wakil Taiwan /instagram/@badminton.ina

JURNAL PALOPO- Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon kalah dalam Olimpiade Tokyo 2020, saat bertanding melawan wakil Taiwan. 

Meski kalah, namun Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon, tetap melaju ke babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020.

Ganda putra nomor satu dunia ini, harus mengakui kehebatan lawannya Lee/Wang. Wakil Taiwan di Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Banjir Pujian di Olimpiade Tokyo 2020, Usai Kalahkan Wakil Jepang

Di babak pertama, Kevin/Marcus sangat kewalahan menghadapi seragan dari Lee/Wang, hingga membuat poinnya jauh tertinggal di babak pertama dengan poin 8-21.

Berlanjut di babak kedua pasangan nomor satu dunia ini, kembali membangun serangan , sehingga aksi kejar-kejaran poin dengan pemain Taiwan pun berhasil membuat penonton gregetan. 

Berhasil mendominasi permainan sejak babak kedua berlangsung, Kevin/Marcus berhasil mengejar ketinggalannya dengan meraih poin 21-15.

Sementara pada set ketiga, poin ke duanya masih kejar-kejaran. Namun The Minions julukan Marcus dan Sanjaya dipaksa menyerah. 

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Tumbangkan Ganda Putri Nomor 1 Dunia

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x