Diprioritaskan Untuk IKN, Ini Syarat, Formasi, Cara Daftar dan Jadwal Tes CPNS 2024

- 1 Februari 2024, 11:57 WIB
Ilustrasi. Seleksi CPNS dan PPPK tahun 2024
Ilustrasi. Seleksi CPNS dan PPPK tahun 2024 /yogyakarta.bkn.go.id

JURNALPALOPO.COM - Seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 lebih memprioritaskan penempatan di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini mengungkapkan kriteria PNS yang akan dipindahkan ke IKN.

Kriteria yang harus dipenuhi PNS untuk dipindahkan ke IKN antara lain memiliki kemampuan akademik yang baik, skill dan multitasking, serta menguasai literasi digital.

Baca Juga: Alarm Bahaya untuk Liverpool: Masa Depan Virgil van Dijk Tak Jelas, Jurgen Klopp Sebut Hal Wajar

"Persyaratan kompetensi yang lain tentunya mereka harus menguasai penerapan nilai-nilai BerAKHLAK," kata Rini.

Pemindahan PNS ini akan dilakukan secara bertahap berdasarkan penapisan kelembagaan dan ketersediaan hunian.

ASN yang dipindahkan pada tahap pertama akan diberikan tunjangan khusus (tunjangan sebagai pionir), dan formasi CPNS tahun 2024 dipersiapkan untuk menjadi prioritas pindah ke IKN.

Kapan Jadwal Diselenggarakannya Seleksi CPNS 2024?

Baca Juga: Gawat 3 Pemain Ikuti Jejak Jurgen Klopp Hengkang dari Liverpool, Sinyal Bahaya atau Peremajaan Skuad

Pemerintah akan menyelenggarakan seleksi CPNS tahun 2024 sebanyak tiga periode, yakni pada bulan Maret, Juni, dan Agustus 2024.

Seleksi CASN tahun 2024 ini akan dibuka sebanyak 2,3 juta formasi, termasuk 690.000 khusus bagi lulusan baru atau fresh graduate.

Rincian Formasi CASN 2024:

- Instansi pusat mendapat formasi kebutuhan sebanyak 429.183, meliputi 207.247 CPNS dan 221.936 PPPK untuk guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Baca Juga: Lawan Persib Bandung Tanpa Ramadhan Sananta, Persis Solo juga Tanpa Pemain ke-12

- Instansi daerah mendapat formasi kebutuhan sebanyak 1.867.333, meliputi 483.575 CPNS dan 1.383.758 PPPK.

Formasi PPPK di instansi daerah dialokasikan untuk guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.
Kebutuhan ASN untuk sekolah kedinasan dibuka sebanyak 6.027 formasi.

Syarat Dokumen untuk Daftar CPNS dan PPPK 2024:

1. KTP
2. Kartu Keluarga
3. Akta Kelahiran
4. Surat Lamaran
5. Swafoto
6. Pas Foto
7. Pas Foto
8. Transkrip Nilai
9. Dokumen lainnya

Baca Juga: Syarat, Cara Daftar dan Jadwal Rekrutmen CPNS dan PPPK 2024, Persiapkan Dirimu

Proses Pendaftaran CPNS 2024:

- Masuk situs resmi SSCASN di [sscasn.bkn.go.id](https://sscasn.bkn.go.id)

- Buat akun dengan menggunakan nomor induk kependudukan (NIK)

- Log in dengan memasukkan NIK sebagai username dan password yang telah didaftarkan

- Lengkapi biodata

- Pilih jenis seleksi formasi instansi dan jabatan sesuai pendidikan

- Lengkapi data pendidikan

- Unggah dokumen persyaratan

- Periksa kelengkapan hasil yang diunggah

- Cetak kartu informasi dan kartu pendaftaran

- Verifikator informasi akan melakukan verifikasi dokumen pelamar

- Jika seleksi administrasi dinyatakan lulus, cetak kartu ujian di akun SSCASN

- Panitia seleksi instansi akan mengumumkan informasi kelulusan pelamar

- Pemberkasan dan Penetapan NIP

Jadwal Tes CPNS 2024:

Mengenai jadwal tes CPNS 2024, berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, tes seleksi memakan waktu sekitar 3-4 pekan setelah pengumuman CPNS.

Tahap pendaftaran dan tes CPNS, meliputi SKD dan SKB, diperkirakan akan dimulai pada akhir Mei jika pengumuman dilakukan pada Maret atau awal April.***

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah