Awas, Masa Kedaluwarsa dan Masa Penggunaan Obat Menurut Pakar Ternyata Berbeda

- 16 Agustus 2020, 12:24 WIB
ilustrasi obat-obatan
ilustrasi obat-obatan /pexels/pixabay

JURNALPALOPO.COM - Sebelum menggunakan obat, alangkah baiknya jika perlu terlebih dahulu memperhatikan beberapa kesalahan dalam pemberian obat.

Salah satunya yang di perhatikan saat pemberian obat adalah terkait batas waktu penggunaan obat yang berbeda dengan waktu kedaluwarsa obat.

“Waktu kedaluwarsa adalah waktu kandungan obat optimal dan stabil untuk digunakan dari waktu produksi (1-2 tahun). Waktu kedaluwarsa itu ditentukan oleh pabrik," ujar apoteker RSUI, Sri Wulandah dalam siaran persnya, Minggu, 16 Agustus 2020.

Baca Juga: Alami Kenaikan, Berikut Update Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian 16 Agustus 2020

Baca Juga: Sejarah dan Lirik Lagu Kebyar Kebyar Ciptaan Gombloh

Dikutip dari Antara, namun untuk sementara batas waktu penggunaan obat biasanya ditentukan rumah sakit, apotek atau diri sendiri.

"Misalnya untuk salep mata dan tetes mata minidose (dalam kemasan botol kecil) dapat digunakan kurang dari sebulan bulan sejak pertama kali tutup botol dibuka," kata Wulan.

Wulan juga mengingatkan, dan menyoroti jenis-jenis obat yang sering digunakan termasuk untuk mata, seperti obat tetes mata, salep atau gel mata, obat oral dan injeksi, yang masing-masing memiliki efek tersendiri.

"Obat tetes mata dan salep mata itu memiliki efek lokal yaitu pada mata, sementara untuk obat oral dan injeksi efek yang sistemik atau seluruh tubuh. Hal ini disesuaikan dengan diagnosis yang ditetapkan oleh dokter," kata dia.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x