Bisa Meredakan Stres, Inilah Deretan Manfaat Tidur Tanpa Bantal, Silahkan Dicoba

- 27 Mei 2021, 11:35 WIB
Ilustrasi stres//Pixabay/Comfreak
Ilustrasi stres//Pixabay/Comfreak /

JURNAL PALOPO - Tidur salah satu kegiatan yang sangat di idamkan setelah kita melakukan aktivitas seharian yang cukup menguras tenaga.

Pada umumnya, seseorang tidur menggunakan bantal untuk mendapatkan kenyamanan tersendiri agar saat bangun merasa rileks.

Namun tak banyak yang tahu, bahwa tidur tanpa bantal ternyata juga memiliki banyak manfaat.

Baca Juga: Pimpinan Hamas Berjanji Tidak Akan Ikut Campur dalam Bantuan Rekonstruksi Gaza

Hal itu disepakati para ahli bahwa tidur tanpa bantal jauh lebih natural untuk tubuh, sehingga tidur menjadi lebih berkualitas. Hal ini tentu sangat bermanfaat untuk kecantikan dan kesehatan tubuh kita.

Berikut ini beberapa manfaat tidur tanpa bantal untuk tubuh, dirangkum Jurnal Palopo dari berbagai sumber.

- Memperbaiki postur tubuh

Akktivitas yang panjang seharian dapat membuat tubuh berada di posisi anatomi yang salah. Apalagi jika dibiarkan untuk waktu yang cukup lama, hal itu dapat membahayakan tubuh.

Baca Juga: Komunitas Israel Saling Berhati-hati Saat Berpandangan, Usai Pertempuran dengan Gaza Surut

Sehingga mengakibatkan truktur alami tulang terganggu dan postur tubuh menjadi bermasalah. Untuk itu, cobalah tidur dalam permukaan yang rata dan tanpa bantal untuk beberapa waktu.

Tidur tanpa bantal bisa membantu mengembalikan postur tubuh yang tepat dan mengembalikan sistem muskuloskeletal.

- Mencegah sakit punggung

Kebanyakan orang saat menggunakan bantal tidak mendukung lekukan alami tulang belakang. Bahkan banyak bantal dapat menyebabkan posisi tidur yang tidak wajar. 

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Menggambarkan Kondisi Kejiwaan Anda Saat Ini

Untuk itu, agar mencegah sakit punggung saat bangun dari tidur, sebaiknya hindari menggunakan bantal.

- Meredakan Stres

Jika tidur dalam posisi yang salah karena bantal, itu mungkin membuat gelisah di sepanjang malam. Hal ini meningkatkan stres yang dapat menyebabkan masalah mental dan kesehatan lainnya. 

Begitu mengalami lebih sedikit gangguan tidur, kualitas tidur membantu tubuh menurunkan hormon stres. Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, tidurlah tanpa bantal di kepala Anda.

Baca Juga: Akun Palsu Bertebaran di Media Sosial, Agensi Lee Min Ho Beri Peringatan

- Mencegah timbulnya jerawat di wajah

Kebanyakan orang saat tidur menempelkan salah satu sisi wajah ke bantal, padahal bisa saja bantal merupakan tempat berkumpulnya bakteri sehingga menimbulkan jerawat.

Ahli percaya bahwa posisi tidur tertentu lebih menguntungkan jika tidak menggunakan bantal. 

- Memerangi sakit kepala

Baca Juga: Tak Perlu Cutton Bud! Berikut Tips Membersihkan Telinga, Lebih Efektif dan Aman

Pernah mengalami bangun dengan sakit kepala atau pusing? Hal itu bisa saja disebabkan oleh bantal yang digunakan. Cobalah tidur tanpa bantal dan lihat apakah Anda merasa lebih baik keesokan harinya. 

Tidur dengan bantal empuk mengurangi aliran darah ke kepala, memutus sebagian suplai oksigen biasa ke kepala. Sakit kepala pagi hari bisa jadi karena terganggunya distribusi oksigen ke kepala Anda.

- Mencegah insomnia

Tidur tanpa bantal dapat meningkatkan kualitas tidur, jika tipemu salah satu orang yang sering bangun di tengah malam atau menderita insomnia, cobalah tidur tanpa menggunakan bantal. Anda akan tertidur dengan cepat.***

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah