Lockdown 6 Bulan, Arab Saudi Kembali Buka Ibadah Umroh, 244 Jamaah Indonesia Siap Berangkat

- 5 November 2020, 09:27 WIB
 ilustrasi umroh dan haji.
ilustrasi umroh dan haji. /pexels/haydanassoendawy

JURNALPALOPO- Masa pendemi yang terjadi di seluruh dunia, membuat sejumlah negara lockdown. terutama di Arab Saudi setelah melakukan enam bulan lockdown, akhirnya membuka kembali dan menerima jamaah umroh.

Ini merupakan kabar gembira bagi umat muslim di seluruh dunia. Selain itu, pemerintah Arab Saudi juga telah menetukkan umur jamah nimimal 18 tahun dan maksimal 65 tahun dan harus mematuhi protokol kesehatan setempat.

Dikutip Jurnal Palopo dari Antara, pada tanggal 1 November jamaah asal Indonesia akan melaksanakan ibadah umroh pada pukul 16.00 Waktu Arab Saudi dengan jumlah jamaah 244.

Baca Juga: Rayakan Awal Bulan November dengan Merchant Baru ShopeePay

Baca Juga: Cara Baru Bayar QRIS, Unggah QRIS ke ShopeePay Dari Galeri Ponsel

Jamaah Indonesia yang telah melakukan ibadah umroh sebelumnya melakukan karantina di Mekkah, karintina dilakukan selama 3 hari sesuai dengan protokol kesehatan Arab Saudi.

Pada tanggal 4 November 2020 akan melaksanakan ibadah umroh dari kawasan Tan’im, mereka akan dibawa dengan 13 bus dengan jumlah penumpang 19 orang per bus.

Dari Tan’im jamaah akan diantar menuju Masjidil Haram untuk melakukan ibadah umroh di sana.

Jamaah yang akan berumroh akan dikelolah satu pintu oleh Muassasah Retaj dan Ewagate.

Halaman:

Editor: Naswandi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x