Polusi Udara Makin Tebal di India, Pemerintah Belum Pastikan Kapan Sekolah Aktif

- 17 November 2021, 20:30 WIB
ilustrasi polusi udara / Pemerintah India belum pastikan kapan sekolah dibuka
ilustrasi polusi udara / Pemerintah India belum pastikan kapan sekolah dibuka /pixabay/MARUF_RAHMAN/

JURNAL PALOPO- Polusi udara semakin buruk di India, membuat pemerintah belum memberikan kepastian kapan sekolah akan kembali di buka. 

Hingga saat ini New Delhi, yang menjadi ibu kota India masih terus memerangi polusi udara yang terus mengalami kondisi mengkhawatirkan. 

Hal tersebut bahkan membuat pemerintah India mengeluarkan larangan untuk bersekolah dulu, hingga waktu yang tidak bisa di pastikan. 

Baca Juga: Dalam Kepungan Polusi Udara, India Berlakukan Kerja dari Rumah

Selain itu, warga juga didesak untuk bekerja dari rumah dan truk yang membawa barang-barang tidak penting dilarang, karena polusi udara New Delhi mencapai tingkat berbahaya. 

Lima pembangkit listrik tenaga batu bara di sekitar New Delhi juga telah ditutup sementara.

Hal ini menurut perintah dari panel polusi udara, yang berada di bawah Kementerian Lingkungan, Hutan, dan perubahan iklim federal. 

Salah satu langkah yang dilakukan pemerintah hingga saat ini adalah memanfaatkan senjata anti kabut asap, serta alat penyiram air yang beroperasi di titik-titik api setidaknya tiga kali sehari.

Baca Juga: YouTuber Ini Ungkap Fakta Mengerikan Korea Selatan Bagi Wanita, Jangan Pernah Sendiri

Halaman:

Editor: Naswandi

Sumber: Al-Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah