Mendapat Citra Buruk dari Publik, 4 Idol K-Pop Ini Menggemparkan Publik Karena Perbuatan Sendiri

- 18 Oktober 2020, 07:54 WIB
Jimin AOA
Jimin AOA /Instagram@jiminbaby_18

Itulah membuat Jimin akhirnya memutuskan untuk keluar dari AOA dan meninggalkan dunia hiburan.

2. Hongbin ex-VIXX
Hongbin saat itu melakukan siaran langsung, namun juga membuat beberapa komentar untuk beberapa grup dan lagu secara tidak sopan.

Karena komentarnya itu menyebar luas, dan publik ramai-ramai mengkritiknya, Hongbin akhirnya merilis permintaan maaf dan memutuskan untuk keluar dari VIXX.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK KESEHATAN: Minggu, 18 Oktober 2020, Libra Perbanyak Minum Air

3. Kim Woojin ex-Stray Kids
Berita ini gempar dipertengahan tahun 2020, saat Kim Woojin mendapat tuduhan karena melakukan pelecehan seksual kepada beberapa penggemarnya.

Bahkan, tidak hanya melakukan pelecehan seksual, Woojin juga dituduh melakukan pemerkosaan dan menghamili seorang fansite.

Saat keluar dari Stray Kids, Woojin merilis pernyataan resmi atas nama sebuah agensi dimana publik mengetahui jika agensi tersebut ternyata agensi palsu yang Woojin buat sendiri.

4. Jaejoong JYJ
Pada awal april lalu, Jaejoong merilis pernyataan di akun Instagram miliknya dan mengatakan bahwa dirinya positif Covid-19.

Baca Juga: Memiliki Unsur Angka, Beberapa Idol ini Memilih Nama Panggung yang Unik

Saat itu pula, Jaejoong mengedit ulang postingannya dan mengatakan bahwa dia mengeluarkan pernyataan tidak benar dan meminta maaf atas perbuatannya itu.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah