Hibur Anak-anak Korban Bencana Luwu Utara, Menteri Bintang Persembahkan Lagu 'Lestari Alamku'

- 14 November 2020, 09:40 WIB
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga saat membawakan lagu 'lestari alamku' di depan penyintas bencana banjir Luwu Utara
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga saat membawakan lagu 'lestari alamku' di depan penyintas bencana banjir Luwu Utara /

Usai bernyanyi, Bintang mengaku bahagia dan berbangga bisa berdiri di tengah-tengah para anak penyintas bencana.

Dengan suara lirih, Bintang mengatakan bahwa anak-anak penyintas bencana adalah anak-anak yang luar biasa.

Meski diterpa bencana banjir bandang di masa pandemi Covid-19, masyarakat Luwu Utara, khususnya para anak penyintas bencana, mampu cepat keluar dari masa-masa sulit tersebut.

Dan terlihat kini begitu bersemangat berkat pendampingan yang diberikan oleh Relawan dan Forum Anak Luwu Utara.  

Baca Juga: 5 Dampak Buruk Penggunaan Smartphone secara Berlebihan, Timbulkan Kerusakan Otak

“Saya sangat berbahagia dan berbangga sekali bisa hadir di tengah anak-anak yang hebat dan luar biasa ini.

"Beberapa bulan lalu, kita mengalami banjir bandang. Banjir bandang ini terjadi di masa pandemi Covid-19.

"Ini adalah situasi yang sangat sulit yang dialami masyarakat Luwu Utara, khususnya anak-anak kita, tapi saya tidak menyangka, anak-anak kita telah menunjukkan kebahagiaan yang luar biasa untuk bangkit,” tutur Bintang dengan suara sedikit terbata.

Bintang berharap, situasi ini terus dipertahankan agar anak-anak ini terus bersemangat dan tersenyum meski masih dalam kondisi mengungsi.

Baca Juga: Pejuang Masa Pandemi, Semua Orang Berperan Menekan Laju Penyebaran Covid-19

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah