Persib Bandung dan PSIS Semarang Berbagi Poin, Robert Rene Albert Ungkap Kekecewaan

- 16 Februari 2022, 07:34 WIB
Laga pekan ke-25 Persib Bandung vs PSIS Semarang berakhir imbang 0-0. Kedua tim berbagi poin
Laga pekan ke-25 Persib Bandung vs PSIS Semarang berakhir imbang 0-0. Kedua tim berbagi poin /

Bahkan sepakan Bruno Cantahende hanya bisa menyentuh mistar gawang PSIS Semarang. 

Dilansir Jurnal Palopo dari laman resmi Persib Bandung, sang pelatih Robert Rene Alberts mengaku sangat kecewa dengan hasil laga semalam.

"Kami sangat kecewa dengan hasil imbang ini. Kami menciptakan sejumlah peluang, tapi tak bisa menciptakan gol,"sebut Robert. 

Meski begitu Pelatih asal Belanda tersebut mengakui jika anak asuhnya telah berusaha dengan baik, demi bisa mendapatkan hasil yang diinginkan.

Baca Juga: Hadapi PSIS Semarang, Pelatih Persib Bandung Pastikan Semua Pemain Negatif Covid-19

"Seluruh pemain telah berusaha dan mereka bekerja sama dengan baik antara satu sama lain. Tapi mungkin butuh lebih banyak kecerdikan di dalam menerapkan permainan,"lanjutnya.

Dalam laga pekan ke 25 tersebut, Robert Rene Alberts menyatakan jika pemainnya tampil dengan karakter yang kuat ditengah tuntutan untuk bisa menjadi juara.

"Kami dituntut untuk bisa menang di laga ini dengan sikap, mentalitas bertanding dan karakter para pemain"

"Itu semua sudah berjalan dengan sangat baik. Tapi kami masih kehilangan kesempatan untuk menciptakan gol,"pungkasnya.

Baca Juga: Tantang PSIS Semarang, Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts Warning Para Pemain

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah