Kehilangan Belasan Pemain, PSM Punya Kans Menang Lawan Persib? Eits! Tunggu Dulu, Ada Faktor X Loh!

- 1 Februari 2022, 12:13 WIB
PSM Makassar akan jumpa PERSIB Bandung di lanjutan Liga 1 pekan ke-22
PSM Makassar akan jumpa PERSIB Bandung di lanjutan Liga 1 pekan ke-22 /Instagram/@mediapsm_ dan @persib

Baca Juga: 16 Pemain Persib Bandung Absen Kontra PSM Makassar, Ketua PSSI: Laga Tetap Berjalan

Joop Gall pada laga terakhir mengubah formasi yang sebelumnya 4-4-2 menjadi 4-2-3-1 saat melawan Barito Putera. 

Sebagai catatan, Ferdinand Sinaga dan Anco Jansen yang biasa diturunkan sebagai starter, saat itu didudukkan dibangku cadangan.

Meski tidak berhasil cleansheet, tetapi strategi Joop Gall ini ternyata efektif untuk mengalahkan Rafael Silva dkk.

Diturunkannya trio Yakob Sayuri, Patrick Kallon dan Ilham Udin di depan adalah strategi counter attack yang ingin diterapkan Joop Gall.

Baca Juga: Indonesia Bakal Beli Bayraktar TB3, Drone Turki yang Bisa Bawa Senjata MAM, TNI AL akan Semakin Kuat Nih!

Perhatian khusus diberikan Joop Gall kepada Patrick Kallon. Menurutnya, Kallon mempunyai teknik yang cukup bagus, tetapi penerapannya di lapangan masih perlu diasah lagi.

Meski sedikit lebih diuntungkan, PSM Makassar enggan melihat hal ini sebagai peluang karena semua tim punya resiko yang sama yang dialami Persib Bandung.

Selain itu, ada dua faktor yang membuat Pasukan Ramang akan sedikit kesulitan menghadapi Pangeran Biru yakni kedalaman tim dan faktor pelatih. Adalah Hanafing, pelatih PSM Makassar era ISL yang mengungkap hal tersebut.

Menurutnya, Persib Bandung telah membuktikan diri memiliki skuad yang sama rata dari segi kemampuan bertarung. Hal ini terbukti saat Persib harus maladeni Persikabo yang tanpa diperkuat sembilan pilar utama.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x