Rekap Liga Champions Leg Pertama: Shakhtar, RB Salzburg, dan Benfica Menang, Sheriff Tiraspol Cetak Sejarah

- 19 Agustus 2021, 20:37 WIB
Ilustrasi Liga Champions
Ilustrasi Liga Champions /REUTERS/MATTHEW CHILDS/REUTERS

JURNAL PALOPO- Liga Champions musim 2021/2022 sudah memasuki babak play-off atau fase terakhir kualifikasi pada 18-19 Agustus 2021.

Babak play-off Liga Champions ini digelar dalam dua leg menggunakan sistem kandang tandang.

Leg pertama babak kualifikasi Liga Champions memainkan enam pertandingan yang mempertemukan 12 tim untuk berebut tiket lolos ke fase grup.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Benfica vs PSV, Si Merah Sukses Taklukkan Wakil Belanda

Sesuai jadwal, nantinya babak grup Liga Champions 2021/2022 akan dilaksanakan pada pertengahan September tahun ini.

Pertandingan leg pertama pada Rabu, 18 Agustus 2021 mempertemukan juara liga Ukraina Shakhtar Donetsk melawan AS Monaco.

Menjamu wakil Ukraina di Stadion Louis II, AS Monaco harus mengakui keunggulan tim tamu.

Skuad asuhan Niko Kovac itu harus menelan pil pahit akibat kalah tipis 0-1 dari Shakhtar di hadapan pendukungnya sendiri.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Young Boys vs Ferencvaros, 10 Pemain The YB Taklukkan Wakil Hungaria

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x