Liverpool Tunduk di Kandang Sendiri, Arsenal Maju ke Babak Perempat Final Carabao Cup

2 Oktober 2020, 08:04 WIB
Penyelamatan apik Bernd Leno kala Arsenal bertandang ke kandang Liverpool /twitter/ @Arsenal

JURNALPALOPO - Arsenal berhasil melaju ke babak perempat final Carabao Cup, usai singkirkan Liverpool.

Liverpool tersungkur di kandang sendiri, lewat drama adu penalti 5-4, di Anfield.

Dalam laga ini, penjaga gawang Bernd Leno menjadi pahlawan dengan menepis tujuh sepakan akurat pemain Liverpool.

Baca Juga: Bukan Hanya Dokter, Ini 4 Profesi yang sering Dimainkan di Drama Korea

Baca Juga: Modal Visual, Ini Talenta Irene Red Velvet yang Jarang diketahui Non-Kpopers

Leno juga menjadi aktor dibalik keberhasilan Arsenal saat adu penalti. Ia berhasil menepis tendangan Harry Wilson.

Jalannya pertandingan, Arsenal yang kembali tandang ke markas Liverpool membawa misi balas dendam, usai dibekap Liverpool di Premier League.

Jual beli serangan sejak menit awal tak dapat dihindarkan. Menit ke- 7 pepe mencoba peruntungannya, namun bola lebih dekat dengan Adrian.

Liverpool yang tampil dengan kombinasi pemain muda dan pemain pelapis juga tak mau kalah.

Baca Juga: Unggah Foto Saat Ulang Tahun, Outfit Hingga Jam Tangan RM BTS Jadi Perbincangan

Baca Juga: Sempat dikabarkan Putus, Camila Cabello Bantah dengan Unggahan Ini

Diego Jota menyisir sisi kiri pertahanan Arsenal kemudian melepas umpan pada Grujic. Tapi sepakannya masih melebar.

Tuan rumah yang tampil dominan dalam penguasaan bola, belum mampu memberikan ancaman berarti.

Menit ke- 35 Curtis Jones melepas tendangan saat Arsenal kehilangan bola. Tapi eksekusinya telat ke pelukan Leno.

Jelang bubaran babak pertama, peluang emas diperoleh Liverpool. Neco Williams mengirim umpan pada Jota.

Baca Juga: Sempat dikabarkan Putus, Camila Cabello Bantah dengan Unggahan Ini

Baca Juga: Pontensi Pasar Mumpuni, Alfamidi Super Akan Hadir di Kota Palopo, Catat Tanggalnya

Sundulan pemain anyar Liverpool ini masih mampu ditepis Leno. Bola rebound disambar Minamino yang justru menghajar mistar gawang.

Pada babak kedua Liverpool melakukan serangan sporadis ke jantung pertahanan Arsenal. Tapi tak kunjung berbuah gol.

Kans Liverpool membuka skor di menit ke- 60 kembali gagal berbuah gol. Tendangan Grujic mampu ditepis Leno.

Tiga menit berselang, Leno kembali menunjukkan kelasnya. Ia menggagalkan tembakan keras Jota dan sundulan Grujic.

Baca Juga: Mendengar Lagu Sedih saat Galau, akan Memberi Perasaan Lega! Berikut Penjelasannya

Baca Juga: 3 Zodiak yang akan Mendapat Keberuntungan di Bulan Oktober 2020

Menit ke-70, Pepe mengirim umpan silang yang disambut tandukan keras Holding. Beruntung bola digagalkan Adrian.

Hingga laga usai, skor tetap 0-0. Laga berlanjut ke babak adu penalti untuk mencari pemenang.

Dari lima eksekutor Arsenal, mereka sukses menaklukkan Adrian dan menjaga ada lolos ke putaran selanjutnya.

Sementara penendang terakhir Liverpool, Harry Wilson gagal setelah Leno menepis sepakannya.

Baca Juga: Sedang Berlangsung, Ini Link Streaming Liverpool vs Arsenal di Ajang Carabao Cup

Baca Juga: Mau Terlihat Karismatik? Berikut 7 Rahasia yang Harus di Miliki

Arsenal berhasil melaju dan langkah Liverpool harus terhenti di ajang Piala Liga Carabao Cup.***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler