Komentar David da Silva Soal Joget Bikin Geram Osas Saha, Bomber Persita Balas dengan Kata Kasar

21 Agustus 2022, 09:00 WIB
Bomber Persib Bandung David Da Silva /Pikiran Rakyat

JURNALPALOPO - Komentar David da Silva Soal Joget Bikin Geram Osas Saha, Bomber Persita Balas dengan Kata Kasar.

Osas Saha jadi sorotan saat laga Persita kontra Persikabo berlangsung.

Di menit 90+, Osas Saha melakukan joget yang dinilai justru mencederai sportifitas.

Baca Juga: Wajib Ingat 4 Hal Ini Jika Ingin Mendapat Pasangan, Apa Saja? Simak Ya Ladies

Usai laga Osas Saha meminta maaf melalui media sosial pribadinya.

"Saya Osas Saha, saya ingin meminta maaf atas insiden yang terjadi di atas lapangan kala Persita menjamu Persikabo," tulisnya.

Saya meminta maaf kepada ofisial, pelatih, pemain, dan para pendukung atas apa yang telah saya lakukan."

"Atas nama pribadi, saya juga meminta maaf kepada seluruh masyarakat Bogor. Sekali lagi maaf, maaf, dan maaf."

Baca Juga: Rekap Hasil Liga 1 Pekan Kelima, PSM Makassar Perpanjang Kemenangan Atas Arema FC

"Saya berjanji tidak akan mengulangi lagi," imbuhnya.

Berharap masalah sudah selesai usai Osas meminta maaf, kegaduhan justru kembali terjadi usai bomber Persib Bandung David da Silva turut berkomentar.

Kegaduhan pun terjadi di laman komentar @pengamatsepakbola usai memposting ulasan terkait joget Osas.

David da Silva menilai hal tersebut justru tidak menghargai lawan.

Baca Juga: Ini Hari Keberuntungan untuk Masing-masing Tanda Zodiak Minggu Ini, Banyak yang Dapat Rabu

"Tidak respect," tulis David da Silva dengan emot muntah.

Osas yang melihat kembali tersulut emosinya.

Bomber Persita tersebut kemudian menimpali komentar DDS dengan kata-kata kasar.

"Kamu an*ing benar, lawan Barito musim lalu bikin apa an*ing goblok," balas Osas.

Baca Juga: Persikabo Telan Kekalahan Perdana, Drama 8 Gol Hingga Aksi Joget Pilar Persita Tangerang

Komentar David da Silva terkait joget Osas Saha

DDS kembali membalas komentar tersebut dengan gagah.

Bomber asal Brasil tersebut berharap Osas bisa membuktikan performanya kala bentrok dengan Persib Bandung.

"Jangan khawatir, kita akan bertemu pada laga selanjutnya, dan kamu bisa ngomong langsung di depanku, sabar emosi," tulis David da Silva.

Diketahui Persib akan menghadapi Persita pada pekan ke 16 Liga 1, November mendatang.***

Editor: Ardillah Kurais

Tags

Terkini

Terpopuler