Bali United Keluhkan Markas PSM Makassar, Bernardo Tavares Janjikan Hal Penting untuk Fans Jukuk Eja

28 Juli 2022, 18:00 WIB
PSM Makassar vs Bali United akan berlaga di Stadion Gelora BJ Habibie. /Instagram @psm_ta/

JURNAL PALOPO- Bali United Keluhkan Markas PSM Makassar, Bernardo Tavares Janjikan Hal Penting untuk Fans Jukuk Eja.

PSM Makassar akan menjamu Bali United, pada pekan kedua Liga 1 musim 2022/2023.

Bertindak sebagai tuan rumah, PSM Makassar akan menjamu Bali United di Parepare.

Baca Juga: FIX! Pemain Asing RANS Nusantara FC Komplit, Eks Striker Persib Bandung jadi Kepingan Terakhir

PSM Makassar yang tak bisa bermarkas di kota kelahiran, memilih Gelora BJ Habibie sebagai markas.

Seperti diketahui, PSM sebelumnya memiliki markas di Stadion Mattoangin, Makassar.

Bali United akan jadi tamu pertama PSM Makassar, yang akan jajal markas baru tim asal Sulsel itu.

Berpindahnya markas PSM Makassar ini, tentu akan jadi perjalanan panjang bagi skuad Bali United.

Baca Juga: RANS Nusantara FC Resmi Gaet Pemilki 12 Gol di Persib Bandung, Siap Beri Pelajaran Bagi Dua Mantan Klub

Hal yang sama tentu juga akan berlaku bagi skuad PSM Makassar yang lakukan pemusatan latihan di Gowa.

Menanggapi hal tersebut, pelatih Bali United mulai angkat suara terkait jarak Bali ke Parepare.

Menurut Stefano, perjalanan kesana akan cukup melelahkan.

"Tim yang bertandang ke Makassar, harus bersiap menempuh perjalanan panjang dan melelahkan,"ujar eks pelatih Persija Jakarta yang akrab disapa Teco.

Baca Juga: Messi Rajai Top Assist Liga 1, Lulinha Kolektor Gol Kangkangi Raja Musim Lalu, Rossi dan Gerrard Mengintai

Sebelumnya, Bali United sukses atasi perlawanan Bali United dengan skor tipis 1-0.

Dimana dalam laga itu, trio Eropa tidak mampu berbuat banyak untuk samakan kedudukan.

Bahkan Hanno Behrens tak mampu lepas dari penjagaan Rizky Pellu.

Kini Bali United akan berusaha meraih kemenangan keduanya, untuk koleski enam poin.

Baca Juga: Legenda PSM Makassar Puji Reza Arya Pratama, Pekan Pertama Liga 1 Hanya Kalah dari Kiper Madura United

Namun PSM Makassar tentu tidak ingin kehilangan poin di laga perdana mereka.

Terlebih berada dikandang, dan laga perdana Liga 1 digelar di Gelora BJ Habibie.

Sementara itu, pelatih anyar PSM Makassar asal Portugal ikut angkat suara.

Tak menjanjikan sebuah kemenangan, namun Bernardo Tavares akan memberikan yang terbaik.

Baca Juga: Update 5 Besar Klasemen Liga 1: PSM Makasar Jaga Rekor, Persib Bandung Tertahan dan Madura United Pesta Gol

"Saya akan persiapkan tim untuk memberikan segalanya, kita tidak datang untuk kalah dan seri. Kita akan ciba menangkan pertandingan,"tegas Bernardo Tavares.

Sebelumnya, PSM Makassar sukses bawa pulang tiga poin dari markas PSS Sleman di laga perdana di Yogyakarta.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler