Rekap Liga 1 2022: PSM Makassar Bungkam PSS Sleman, Madura United Cetak 8 Gol dan Pimpin Klasemen Sementara

23 Juli 2022, 22:27 WIB
Madura United menang besar di laga pertama vs Barito Putera di BRI Liga 1 2022. /

JURNAL PALOPO - Berikut hasil Liga 1 2022/2023 pekan pertama, puncak klasemen dipimpin Madura United, Sabtu, 23 Juli 2022.

Hasil manis diraih PSM Makassar atas PSS Sleman dengan skor 2-1 di langkah perdananya pada pekan pertama Liga 1 2022/2023.

Dua gol kemenangan PSM Makassar persembahan dari Wiljan Pluim.

Baca Juga: Polisi Tahan 9 Orang Dalam Kasus Meninggalnya Satpam Kejari Palopo, Keluarga Korban Minta Ditampilkan

Super Elang Jawa harus menelan kekalahan di kandangnya sendiri, saat menjamu PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo.

Skuad Juku Eja berhasil bobol gawang PSS Sleman di menit ke-17, lewat aksi Wiljan Pluim.

Tidak butuh waktu lama pada menit ke-28, Wiljan Pluim berhasil sarangan gol kedua lewat skema serangan balik.

PSS Sleman tertinggal 0-2 atas PSM Makassar pada babak pertama.

Baca Juga: 3 Klub Sepakbola Paling Sering Dibobol Benzema, Ada yang Sampai 18 Gol dan Cetak Hattrick

Hal sama dirasakan oleh Madura United dengan berhasil lumpuhkan Barito Putera di laga perdananya.

Laskar Sape Kerrab berhasil kemas 8 gol tanpa balasan dari Barito Putera.

Pesta gol Madura United mengantarkannya menduduki puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023 di pekan pertama.

Kemenangan Madura United tentu menjadi peringatan bagi klub Liga 1 lainnya untuk waspada terhadap Madura United.

Baca Juga: Benarkah Old Trafford Tak Lagi Angker, Legenda Manchester United Paparkan Bukti Bikin Geleng Kepala

Barito Putera dibuat tak berdaya Madura United dengan mencetak 8 gol, terlihat di babak pertama unggul dengan 0-4.

Delapan gol kemenangan dicetak oleh masing-masing pemain diantaranya Ricky Ariansyah (21'), tiga gol dari Lulinha (23', 50', 87').

Lalu Berto Goncalves (31'), Malik Risaldi (45'), kemudian gol bunuh diri Luthfi Kamal (48) dan Pedro Henrique (90'+2).

Saat ini Madura United menduduki puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan mengoleksi 3 poin.

Baca Juga: Kamu Harus Paham! Tiga Klub Sepakbola Sering Bantai Arsenal, Ada yang Sampai Enam Gol Tanpa Balas

Kemudian disusul PSM Makassar yang berada di posisi kedua klasemen sementara, dengan koleksi poin sama dengan Madura United 3 poin.

Selanjutnya ada Bali United di urutan ketiga, yang berhasil kalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0.

RANS Nusantara FC mendapat hasil imbang saat berhadapan dengan PSIS Semarang, di laga pembuka Liga 1 2022/2023.***

Editor: Ardillah Kurais

Tags

Terkini

Terpopuler