Piala Indonesia 2022 Resmi Digelar, Akankah PSM Makassar Bisa Pertahankan Gelar Juara?

30 Juni 2022, 11:00 WIB
Piala Indonesia 2022 resmi digelar. /pssi

JURNAL PALOPO - Piala Indonesia 2022 Resmi Digelar, Akankah PSM Makassar Bisa Pertahankan Gelar Juara?.

Sepak bola Indonesia saat ini mengelar turnamen pra musim yang di beri nama Piala Presiden 2022 dan diikuti tim-tim di Liga 1.

Sekarang Piala Presiden sudah memasuki babak delapan besar yang di isi Persib Bandung, Bhayangkaran FC, PSIS Semarang, Barito Putera, PSM Makassar, BOrneo FC, Arema FC dan PSS Sleman.

Baca Juga: PSM Makassar vs Borneo FC, Adu Tajam Striker Brazil dan Pembuktian Mode On Everton di Piala Presiden

Setelah Piala Presiden selesai, kompetisi utama yakni Liga 1 musim 2022/2023 akan digelar.

Tetapi ada satu turnamen yang juga ditunggu-tunggu pecinta sepak bola tanah air yakni Piala Indonesia.

Kabarnya, Piala Indonesia akan kembali bergulir untuk musim 2022/2022.

Terakhir kali Piala Indonesia bergulir adalah pada tahun 2019 yang dimenangkan PSM Makassar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak, Kamis, 30 Juni 2022 untuk Cancer, Leo dan Virgo, Jangan Terlibat dalam Pertengkaran

Dilansir dari akun Instagram @mengball, Piala Indonesia resmi digulirkan kembali PSSI.

PSSI dikabarkan telah mengirim surat kepada klub-klub Liga 1, Liga 2 hingga Liga 3. Rencananya, Piala Indonesia akan dimulai pada Agustus 2022 hingga Maret 2023.

Nantinya, Piala Indonesia 2022 akan diikuti 18 klub Liga 1, 28 klub Liga 2 dan 18 klub Liga 3.

Format yang digunakan adalah sistem gugur yang dimulai dari babak 64 besar.

Baca Juga: Hari Ini Penentuan Kandang PSM Makassar, Pengelola Bekerja Senyap Benahi Gelora BJ Habibie

Sebelumnya pada awal bulan Juni 2022, ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan kepada wartawan bahwa Piala Presiden akan dikaji setelah Liga 1 jalan.

Piala Indonesia sendiri nantinya akan menjadi pendamping kompetisi utama.

Lazimnya, sebuah klub memang bermain minimal di dua kompetisi domestik yakni liga dan cup (piala).

Bahkan di negara tetangga seperti Malaysia, kompetisi dibuat tiga yakni Liga super (Liga Premier), Piala Malaysia dan Piala FA Malaysia.

Baca Juga: Inilah Keutamaan 10 Hari Pertama Puasa Dzulhijjah Beserta Keistimewaan yang Luar Biasa

Sementara di Indonesia, kompetisi hanya digelar satu saja yakni Liga 1, Liga 2 dan Liga 3.

Untuk cup atau piala, sudah tidak digelar dalam beberapa tahun terakhir.

PSM Makassar adalah klub terakhir yang menjuarai Piala Indonesia pada 2019 silam.

Saat itu, PSM berhasil mengalahkan Persija Jakarta di final Piala Indonesia dengan agregat 2-1.

Baca Juga: 5 Populer Hari Ini, Bali United Loyo PSM Makassar Beri Luka, Kado Istimewa Coach Robert untuk Persib Bandung

Jika Piala Indonesia kembali digelar, apakah PSM Makassar masih bisa mempertahankan gelar juaranya?***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler