Tidak Bisa Datangkan Mesut Ozil, Raffi Ahmad Bisa Coba 5 Opsi Pemain Top Dunia Ini

6 Februari 2022, 12:00 WIB
Selain Mesut Ozil, Raffi Ahmad juga bisa mencoba mendekat lima pemain top dunia ini. /Instagram @m10_official

JURNAL PALOPO - Beberapa waktu lalu pecinta sepak bola tanah air dikejutkan dengan keingingan Raffi Ahmad mendatangkan Mesut Ozil ke RANS FC.

Akan tetapi, harga yang terlampau tinggi serta beberapa persyaratan lain membuat Raffi Ahmad batal mendatangkan Mesut Ozil ke Indonesia untuk bermain bersama RANS FC.

Melansir data dari Transfermarkt, saat ini Ozil dapat ditebus dengan harga Rp 64 miliar. Belum lagi gaji yang dikabarkan bisa menyentuh angka Rp63 miliar per bulan.

Baca Juga: Hanya Orang Ini yang Tidak Dapat Kena Santet Menurut Daud Tony, Orang yang Mengalahkan Sai Baba

Selain Mesut Ozil ada beberapa pemain top dunia yang bisa menjadi alternatif lain karena berstatus pengangguran atau tanpa klub.

Terlebih RANS FC akan promosi ke kasta tertinggi Liga 1 Indonesia, dimana klub-klub yang bertarung sangat kuat.

Tentunya Raffi Ahmad ingin RANS FC bisa bersaing atau setidaknya finish di lima besar Liga 1 musim depan.

Berikut ini lima pemain top dunia yang bisa jadi alternatif lain jika Raffi tidak bisa mendatangkan Mesut Ozil dilansir dari kanal YouTube Arek Sport.

Baca Juga: Kali Pertama Injak Lapangan Jam 12 Siang, Prilly Latuconsina Jadi Princess di Siang Bolong

1. Carlos Tevez

Striker berusia 38 tahun ini sempat pulang ke kampung halamannya, Argentina untuk membela Boca Juniors sejak 2018.

Terakhir Carlos Tevez membela Boca Juniors pada musim 2020-2021 dan tidak berniat memperpanjang kontraknya.

Selama berkarir di sepak bola sebagai pemain profesional, Carlos Tevez telah mencetak 237 Gol dan 108 assist di semua kompetisi.

Baca Juga: 3 Pemain Perkuat Timnas, Persebaya Surabaya Pilih Tahan Pemain, Persipura Jadi Alasan

Tevez pernah membela klub tersohor Liga Inggris seperti Manchester United dan Manchester City. Saat ini, Tevez memiliki harga 10,43 miliar.

Ia juga sempat berlabuh ke Juventus pada tahun 2013-2016 sebelum ke Liga China bersama Shanghai Shenhua.

2. Ramires

Bersama Chelsea, Ramires pernah mencicipi trofi Liga Inggris pada tahun 2015 dan Liga Champions 2011-2012, Piala FA 2012 dan Piala Liga 2015.

Baca Juga: Laga Persib vs Bhayangkara Berpotensi Ditunda, Bechkam Cs Tetap Optimis Bisa Kalahkan The Guardian

Ramires memulai karir klub Brazil, Cruzeiro. Namanya terus melambung ketika dirinya diboyong Chelsea dari Benfica pada musim 2010-2011.

Pria 34 tahun ini sekarang seharga Rp13,9 miliar dan tidak mempunyai klub bermain. Terakhir, ia membela Palmeiras pada 2019-2020.

3. Dauglas Costa

Winger berusia 31 tahun saat ini masih membela Gremio dengan status pinjaman dari Juventus.

Baca Juga: Tendangan Salto Carlos Fortes Bikin Persija Jakarta Gagal, Arema Kokoh Dipuncak Klasemen

Kabarnya kontrak Douglas Costa akan berakhir pada pertengahan tahun ini. Ia juga diberitakan sedang didekati klub Amerika Serikat, LA Galaxy.

Douglas Costa saat ini berharga Rp69,53 miliar berdasarkan data Transfermrkt. Tetapi karena kontraknya berakhir bulan Juni mendatang, Douglas bisa jadi akan berstatus free agent.

4. Laurent Koscielny

Dari daftar ini, Laurent Koscielny adalah pemain tertua diantara yang lainnya. DI usia 36 tahun ia tak memiliki klub.

Baca Juga: Sering Kesemutan! Waspada Tiga Penyakit Ini dan Periksa ke Dokter

Pemain berdarah Prancis itu terakhir kali bermain di Liga Prancis untuk Bordeaux. Sebelumnya, Laurent Koscielny pernah membela Arsenal.

Bersama meriam London, Laurent Koscielny telah memenangi tiga trofi Piala FA dan tiga Piala Community Shield.

Saat ini Laurent Koscielny berharga RP52,14 miliar rupiah dan telah berstatus free agent.

5. Diego Costa

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini: 5 Pertandingan, Persib Bandung vs Bhayangkara FC Paling Ditunggu

Penyerang berkebangsaan Spanyol ini belum memutuskan bermain untuk klub manapun. Ia pun sempat beberapa kali berstatus tanpa klub.

Diego Costa terakhir membela Atletico Madrid pada awal 2020, namun di pertengahan 2021 keduanya memutuskan bercerai hingga akhirnya Atletico miniero menggunakan jasanya.

Hanya saja di awal 2022, kontraknya tidak diperpanjang dan dirinya kini berstatus tanpa klub. Diego Costa saat ini memiliki nilai harga Rp86,91 miliar.***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler