Duel Sengit Semifinal Piala Menpora, Persija Usung Misi Balas Dendam, PSM dengan Semangat Siri Na Pacce

14 April 2021, 12:12 WIB
Leg pertama Persija Jakarta vs PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis 15 April 2021 /

JURNAL PALOPO -  Persija Jakarta kembali akan menghadapi PSM Makassar pada lanjutan Piala Menpora 2021. 

Pertemuan ini terjadi di babak semifinal Piala Menpora 2021 setelah sebelumnya Persija dan PSM sempat bertemu dalam babak penyisihan grup.

Persija Jakarta maju ke babak semifinal setelah mengalahkan Barito Putera dengan skor 1-0, sedangkan PSM Makassar mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2-0 lewat adu penalti.

Baca Juga: Akun Siaran Bola Live Minta Maaf, Valentino Simanjuntak Tunggu Itikad Baik Akun-akun Lain

Gelaran semifinal Piala Menpora kali ini berbeda dari yang sebelumnya karena akan digelar dengan dua leg.

Untuk duel Persija vs PSM, leg pertama babak semifinal akan dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kamis 15 April malam hari.

Sementara leg kedua semifinal PSM vs Persija digelar pada Minggu, 18 april malam di Stadion Manahan, Solo.

Dalam laga Persija vs PSM di semifinal, Siimic dkk membawa misi balas dendam setelah kekalahan mereka di babak penyisihan grup B Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu 'Surat Buat Wakil Rakyat' Dari Iwan Fals

Juku Eja -julukan PSM Makassar- kala itu berhasil mempecundangi Macan Kemayoran -julukan Persija Jakarta- dengan skor 2-0 lewat Patrich Wanggai dan Yakob Sayuri.

Kekalahan tersebut kemudian membangkitkan mentalitas skuad Persija Jakarta dengan memenangkan tiga laga setelahnya melawan Borneo FC dan Bhayangkara FC di babak penyisihan grup dan mengandaskan Barito Putera di babak 8 besar.

Meski begitu, Persija wajib waspada dengan semangat Siri Na Pacce milik PSM. Slogan ini yang menjadikan PSM Makassar sebagai skuad kuda hitam di Piala Menpora 2021.

Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batola, tahu jika laga ini sangat berbeda dengan laga-laga sebelumnya karena grafik penampilan Persija menunjukkan tren positif setelah kekalahan tersebut.

Baca Juga: Pengamat Minta Menhan Prabowo Menjelaskan Maksud dan Tujuan Keberadaan Denwalsus Kepada Masyarakat

"Jadi wajar kalau Persija sangat bernafsu membalas dendam. Sebagai pelatih, tugas saya adalah menjaga mental dan kebersamaan tim jelang laga," ujar Syamsuddin Batola kepada awak media Makassar, Senin 12 April 2021.

Dalam menghadapi Persija, Syamsuddin Batola sepertinya tetap menurunkan skuad yang sama ketika melawan PSIS Semarang di perempat final lalu.

"Saya juga masih menunggu perkembangan terakhir Hasim Kipuw yang masih cedera ringan," kata Syamsuddin.

Syamsuddin tentu sudah menyiapkan racikan untuk mengantisipasi kelebihan para pemain Persija. 

Baca Juga: Liga Champions : PSG Tuntaskan Dendam, Juara Bertahan Bayern Munchen Angkat Koper

Siri Na Pacce akan membuat permainan PSM pantang menyerah menyerang sekaligus mempertahankan daerah mereka.

Ketangguhan kiper Hilman Syah dalam mempertahankan gawangnya sepertinya akan menjadi tontonan menarik pada laga Persija vs PSM.

Laga ini nantinya akan disiarkan langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio.com mulai pukul 20.30 WIB.

Sementara itu, dua tiket semifinal lainnya di Piala Menpora 2021 akan diperebutkan Persib Bandung yang melawan Persebaya Surabaya (PF3) serta PSS Sleman vs Bali United (PF4).

Baca Juga: 6 Hal yang Bisa Membatalkan Puasa, Salah Satunya Muntah

Berikut ini jadwal lengkap Semifinal Piala Menpora 2021:

Kamis (15/4)

Persija Jakarta vs PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo

Jumat (16/4)

Pemenang PF4 vs Pemenang PF3 di Stadion Maguwoharjo

Minggu (18/4)

PSM Makassar vs Persija Jakarta di Stadion Manahan

Senin (19/4)

Pemenang PF3 vs Pemenang PF4 di Stadion Manahan

***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler