Rumor Panas: Persija Jakarta dan Persib Bandung Rebutan Pemain PSIS, Label Timnas Indonesia Menggoda

- 5 April 2024, 10:00 WIB
Bek PSIS Semarang Wahyu Prasetyo (kiri), jadi rebutan Persib Bandung dan Persija Jakarta.
Bek PSIS Semarang Wahyu Prasetyo (kiri), jadi rebutan Persib Bandung dan Persija Jakarta. /Muhammad Ayudha/ANTARA

JURNALPALOPO.COM- Persija dan Persib Bandung kembali panaskan El Classico Liga 1.

Kali ini Persija dan Persib saling sikut pada perebutan transfer pemain PSIS Semarang.

Baik Persija maupun Persib, menaruh minat besar pada bek tangguh PSIS Semarang.

Baca Juga: Rumor Transfer PSIS Semarang dan Persib Bandung, Taisei Marukawa Menuju Tansel, DDS Nyebrang Pulau

Bek yang bikin Persija Jakarta dan Persib buat panas lantai transfer dan bak ulang El Classico, berlabel Timnas Indonesia.

Keduanya kompak incar jasa Wahyu Prasetyo.

Namun ternyata Persija dan Persib bukanlah peminat utama.

Sebelumnya, Malut United sudah blak-blakan inginkan jasa Wahyu Prasetyo untuk musim depan.

Baca Juga: Kisruh Timnas Indonesia Berlanjut, STY Dituding Sembunyi Dibalik Ketika Erick Tohir, Manajer Borneo FC Geram

Hal ini telah dikonfirmasi CEO PSIS Semarang.

Yoyok Sukawi membeberkan ada tiga tim yang mengincar salah satu pemainnya.

Tim tersebut Malut United, Persib Bandung dan Persija Jakarta. 

Ketiga klub tersebut menurut penuturan Yoyok Sukawi tengah mengincar bek andalan Mahesa Jenar.

Baca Juga: Banned Ghoib FIFA untuk Persikab Bandung, Embargo Transfer 3 Periode Bikin Manajemen Bingung

Bos PSIS Semarang itu menyebutkan pemain yang diincar ketiga klub tersebut ialah Wahyu Prasetyo.

"Saya rasa tidak hanya Malut yang mengincar Wahyu Prast. Tapi, saya rasa Persija, Persib itu juga mengincarnya,"ungkap Yoyok Sukawi.

Tak ayal, Wahyu Prasetyo merupakan bek yang menjadi andalan pasukan Mahesa Jenar di jantung pertahanan.

Wahyu Prasetyo juga kini telah mendapatkan label pemain Timnas Indonesia.

Baca Juga: Rumor Transfer: Winger Persita Dibidik Madura United, DDS Diambang Pintu Hengkang Dari Persib

Belakangan namanya jadi langganan 

arena belakangan sering dipanggil oleh Shin Tae-yong, walaupun dirinya belum mendapatkan menit bermain.

Tetapi, walau ia belum mendapatkan menit bermain karena masih kalah dengan pemain abroad.

Wahyu Prasetyo mengaku dapat mengambil pelajaran dan pengalaman berharga.

Baca Juga: Waduh 5 Pemain Ini Bakal Dicoret dari Timnas U23, Pemain Sorotan Gelandang PSBS Biak Kena Imbas?

"Pengalaman kemarin saat dapat panggilan Timnas bagi saya sangat luar biasa,"ungkap Wahyu Prasetyo.

"Ksempatan ini membuat saya bisa belajar banyak dari pemain-pemain abroad yang lain," sambungnya.

Oleh karena itu, wajar, jika klub-klub Liga 1 tengah meminatinya untuk bisa bergabung dengan mereka di musim depan.

Kontrak Wahyu Prasetyo sendiri bersama PSIS akan berakhir pada musim ini.

Baca Juga: Malut United Incar 2 Pemain Kunci Laskar Mahesa Jenar, Respon CEO PSIS Semarang Buka Peluang Transfer Terwujud

Selain Wahyu Prasetyo, Yoyok Sukawi juga mengungkapkan bahwa dua pemain lainnya tengah diminati klub Liga 1.

Dua pemain itu adalah Dewangga dan Fredyan Wahyu.

"Fredyan Wahyu, Dewangga karena mereka punya target,"ujar CEO PSIS Semarang itu.

Namun, kontrak Dewangga masih akan berakhir pada 2027 mendatang, sementara Fredyan Wahyu habis tahun 2024 ini.***

Editor: Sari Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah