PSS dan Persebaya Incar Carlos Fortes, PSIS Semarang Incar Penyerang Senegal

- 13 Oktober 2023, 08:08 WIB
Carlos Fortes (PSIS SEMARANG) dalam radar Persebaya dan PSS.
Carlos Fortes (PSIS SEMARANG) dalam radar Persebaya dan PSS. /Liga Indonesia Baru

JURNALPALOPO.COM- PSS dan Persebaya Incar Carlos Fortes, PSIS Semarang Incar Penyerang Senegal. 

Penyerang PSIS Semarang, dalam radar klub pesaing yaitu Persebaya dan PSS Sleman. 

Carlos Fortes jadi target utama Persebaya dan PSS Sleman, untuk arungi paruh kedua. 

Baca Juga: Persebaya Berpeluang CLBK dengan Wilkson, Marckho Merauje Dilirik Persipura Jayapura

PSIS Semarang sendiri sejauh ini jadikan Carlos Fortes, sebagai tumpuan gol utama tim.

Eks Arema FC itu mengalami kesulitan di awal musim bersama PSIS. 

Cedera panjang buatnya akrab dengan meja operasi, serta penghangat bangku cadangan. 

Baca Juga: Intip Profil Teuku Razzaa Fachrezi, Wonderkid Persija Jakarta yang Direkrut Rayo Vallecano

Musim ini Carlos Fortes mulai membaik, dia telah main di 12 laga dan cetak tujuh gol. 

Ketertarikan PSS dan Persebaya, terpantau di akun @igball.idn.

"Tak hanya PSS Sleman nih ball, Persebaya juga dikabarkan akan mendatangkan Carlos Fortes,"tulis akun tersebut. 

Baca Juga: Persebaya 'Obral' Pemain, PSM Ditinggal Pas Lagi Sayang-sayangnya, PSIS lepas Bomber 7 Golnya

Diincarnya Carlos Fortes, semakin kuatkan jika Persebaya akan mendepak Paulo Victor. 

Penyerang tersebut masih seret gol, meski dia sempat dikatakan bakal gacor seperti DDS.

Situasi Carlos Fortes di PSIS sendiri cukup aman. 

Namun Yoyok Sukawi nampak tak mau ambil resiko. 

Baca Juga: PSM Makassar Krisis? Yuran Fernandes Rumornya Diincar Persebaya, Kenzo Nambu Umbar Kode Cari Klub Baru

Sehingga memunculkan rumor, bila PSIS kini incar stiker asing yang baru. 

"PSIS berminat datangkan Moussa Konate, dia sebelumnya bermain untuk Dynamo Batumi (Georgia), dan saat ini berstatus tanpa klub,"tulis @liga_dagelann.

Konate pernah rasakan kompetisi Liga Italia, saat jalani peminjaman dari Krasnodar.***

Editor: Sari Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah