Gawat !!! FIFA Ancam Banned Indonesia Bila Ini Kembali Terluang, Liga 1 Juga Bakal Dibatalkan

- 5 Juni 2023, 17:00 WIB
FIFA ancam banned Indonesia dan Liga 1 bila ada kericuhan.
FIFA ancam banned Indonesia dan Liga 1 bila ada kericuhan. /editornews.id/

JURNALPALOPO.COM - FIFA mengancam banned Indonesia. Bahkan Liga 1 bakal dibatalkan.

Ancaman FIFA banned Indonesia dan batalkan Liga 1 itu diungkapkan Ketua PSSI, Erick Tohir.

Erick Tohir menjelaskan, ancaman FIFA bakal banned Indonesia dan hentikan Liga 1 itu sangat serius.

Baca Juga: Negosiasi dengan Irfan Bachdim Masih Alot, Persis Solo Lirik Striker Asal Spanyol, Eks Bali United Terpojok

FIFA mengancam banned Indonesia dan hentikan Liga 1 bila kerusuhan kembali terulang.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengungkapkan sepakbola Indonesia saat ini masih dalam pantauan FIFA.

Ancaman FIFA itu merupakan buntut Tragedi Kanjuruhan. Dia menyebutkan pemberhentian total bukan tak mungkin dilakukan FIFA jika ada kerusuhan lagi di Indonesia.

Baca Juga: Ekspektasi Persib Bandung Bangun Dream Team Pupus, Ini Pemain yang Gagal Didapat

"Indonesia masih dalam pantauan FIFA karena peristiwa Kanjuruhan dan suratnya FIFA ada, (sehingga) PT LIB memutuskan untuk konteks keamanan, sementara pertandingan yang kandang dihadiri suporter tuan rumah," kata Erick Tohir.

"Jadi suporter tamu belum. Ingat, kita masih ada perstiwa Kanjuruhan yg menjadi paradigma negatif FIFA," sambungnua.

Untuk itu, kata Erick Tohir FIFA memberi kesempatan pada Indonesia untuk membenahi liganya.

Baca Juga: Disiapkan Jadi Pengganti Ramadhan Sananta di PSM Makassar, Striker Berdarah Toraja Merapat ke PSIM Jogjakarta

"FIFA sekarang beri kesempatan, liganya dan pertandingan internasional boleh jalan,"
kata Erick Thohir.

"Tapi bila ada kerusuhan seperti akhir musim lalu, kan masih banyak kerusuhan ada di Semarang, dan lainnya, percayalah, FIFA Akan memberhentikan seluruh sepakbola di Indonesia," tandasnya.

Atas dasar itu pula PT LIB tak mengizinkan suporter tim tamu menonton di stadion kompetisi Liga 1. ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x