RUMORS!! PSM Makassar Dikabarkan Alta Ballah, Persija dan PSS Sleman Gigit Jari?

- 6 Mei 2023, 18:03 WIB
Alta Ballah resmi keluar dari Persebaya Surabaya
Alta Ballah resmi keluar dari Persebaya Surabaya /Instagram @officialpersebaya

JURNALPALOPO.COM - Alta Ballah dipastikan tidak akan berseragam Persebaya Surabaya musim depan, pemain berusia 22 tahun itu kini dikaitkan dengan sejumlah klub.

Sebelumnya, Persija dan Madura United dirumorkan menjadi yang terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Alta Ballah.

Hanya saja, belakangan pemain yang tampil impresif bersama Persebaya Surabaya itu kini lebih dekat dengan PSS Sleman dan juara bertahan PSM Makassar.

Baca Juga: Bocah 2 Tahun di Palopo Disiksa Ibu Tiri, Hampir Sekujur Tubuhnya Memar

Dilansir dari akun instagram @gozipbola, Alta Ballah justru lebih dengan Super Elang Jawa dibanding Juku Eja.

“Update Rumours!!! Dikaitkan dengan PSM dan PSS, kabar terkini Alta Ballah dikabarkan lebih dekat ke PSS Sleman Lets-See Gobs!!!” tulis akun @gozipbola.

Meski begitu, dari informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, PSM Makassar dinyatakan telah resmi menggaet mantan pemain Persita Tangerang itu.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini : Prediksi Skor, H2H dan Link Live Streaming City vs Leeds

Ia bergabung setelah PSM Makassar memastikan menggaet Rizky Pellu musim depan.

Alta Ballah bahkan dikabarkan telah menandatangi kontrak bersama Tim berjuluk Ayam Jantan dari Timur itu.

Hanya saja, belum diketahui pasti berapa nilai kontrak yang disodorkan PSM Makassar untuk Alta Ballah.

Baca Juga: Liga Inggris Malam Ini : Prediksi Skor, H2H dan Link Live Streaming Bournemouth vs Chelsea

Berdasarkan data Transfermarkt, harga pasaran Alta Ballah menyentuh angka Rp 3,48 miliar.

Alta Ballah dibeli Persebaya Surabaya dari Persita Tangerang saat itu nilai pasarnya berkisar Rp2,17 miliar.
Kini usai semusim berseragam Bajul Ijo nilai pasar pemain berposisi bek kiri ini Rp3,48 miliar.

Baca Juga: Kalender Liturgi Katolik Minggu 7 Mei 2023 : Hari Minggu Paskah V, Lengkap Bacaan Injil dan Mazmur Tanggapan

Meski begitu, kepastian terkait hal ini akan terjawab lewat pengumuman resmi klub terkait.

Sehingga patut ditunggu kabar selanjutnya.

Sejauh ini belum ada keterangan resmi dari klub maupun pemain perihal rumor tersebut.***

Baca Juga: Renungan dan Doa Harian Liturgi Katolik Minggu 7 Mei 2023, Apakah Akhir Dunia Akan Datang?

Editor: Eko Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x