PSM Makassar Akan Bertanding di Kualifikasi Piala Champions Asia atau Hanya di Fase Grup Piala AFC

- 12 April 2023, 05:00 WIB
PSM Makassar akan lolos ke kualifikasi Liga Champions Asia jika berhasil mengalahkan Bali United
PSM Makassar akan lolos ke kualifikasi Liga Champions Asia jika berhasil mengalahkan Bali United /@PSM_Makassar/Twitter

JURNAL PALOPO - Perebutan tiket menuju kualifikasi Liga Champions Asia antara PSM Makassar dan Bali United nampaknya akan menjadi duel yang sangat sengit. 

Pasalnya, baik PSM Makassar yang merupakan juara Liga 1 musim 2022/2023 maupun Bali United yang merupakan juara Liga 1 musim 2021/2022 sama sama berkeinginan besar untuk tampil di kualifikasi Liga Champions Asia.

PSM Makassar yang tampil apik pada musim ini nampaknya ingin melanjutkan dominasinya di Liga 1, mengingat di pertandingan pakan pertama Liga 1, PSM Makassar pernah mempermalukan Bali United dengan skor 2-0.

Baca Juga: Bakal Hengkang, Ini Empat Pemain yang Sepadan Gantikan Ramadhan Sananta di PSM Makassar

Selain itu, melihat catatan 5 pertemuan terakhir antar kedua tim. PSM Makassar masih unggul dibandingkan Bali United.

Dimana dari 5 pertandingan antara kedua tim, PSM Makassar berhasil menaklukkan Bali United sebanyak 3 kali dan 2 sisanya berakhir imbang.

Jika PSM Makassar memenangi duel saat melawan Bali United, maka dipastikan tiket ke kualifikasi Liga Champions Asia berada dikantong PSM.

Baca Juga: Amankan Pesta Juara Liga 1 PSM Makassar, Polres Parepare Kerahkan 1.300 Personel Gabungan

Namun sebaliknya, jika PSM Makassar harus tunduk dari Bali United, maka Bali United lah yang akan mengantongi tiket ke kualifikasi Liga Champions Asia dan PSM Makassar harus puas hanya bermain di fase grup Piala AFC.

Menarik dinantikan, apakah PSM Makassar dapat mempertahankan dominasinya dengan mengalahkan Bali United dan lolos ke kualifikasi Liga Champions Asia atau hanya di fase grup Piala AFC.

Musim ini, PSM Makassar keluar sebagai juara dengan koleksi 72 poin dengan masih menyisakan 1 pertandingan terakhir melawan Borneo FC.

Baca Juga: PSM Temukan Pengganti Ramadhan Sananta, Putra Papua yang Patahkan Rekor Boaz Salossa

Poin ini terpaut jauh dari tim tim lain dibawahnya. Posisi kedua klasemen sementara yakni Persija Jakarta hanya mengoleksi 63 poin dengan 1 laga sisa.

Jika mampu meraih 3 poin dari Borneo FC, PSM Makassar akan meraih 75 poin dalam satu musim. Dimana jumlah poin ini sama dengan jumlah poin yang dikumpulkan Bali United saat menjadi juara Liga 1 musim 2021/2022.

Sementara Bali United pada musim ini bertengger di posisi 5 klasemen sementara dengan perolehan 51 poin dan hanya menyisakan satu pertandingan saja.

Baca Juga: Done Deal! Persebaya Surabaya Daratkan 2 Pemain Asing Sisanya Meyusul, Ini Nama-namanya

Meskipun menang di pertandingan terakhir, Bali United tak mampu menggeser posisi 4 yang diduduki oleh Borneo FC yang sudah mengoleksi 57 poin. ***

Editor: Eko Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah