David da Silva Pecahkan Rekor, Luis Milla Malah Kecewa karena Hal Ini, Misi Lain Persib Terungkap

- 5 April 2023, 09:22 WIB
Persib kokoh di posisi kedua klasemen Liga 1  Indonesia setelah mengalahkan Persis Solo. David da Silva memecahkan rekor Sutiono Lamso/persib.co.id
Persib kokoh di posisi kedua klasemen Liga 1 Indonesia setelah mengalahkan Persis Solo. David da Silva memecahkan rekor Sutiono Lamso/persib.co.id /

Dengan adanya insiden bentrokan, praktis FIFA melihat Indonesia sebagai negara yang tidak aman untuk bermain sepak bola.

Luis Milla yang turut menyayangkan hal tersebut mengatakan insiden seperti itu seharusnya bisa dihindari.

“Saya tidak mengerti, seharusnya itu tidak terjadi dan bisa dihindari,” ucap eks juru taktik timnas Indonesia dikutip dari laman resmi klub, Rabu (5/4/2023).

Terlepas dari bentrokan tersebut, Luis Milla memberikan apresiasianya kepada tim asuhannya yang menunjukkan mental untuk memetik tiga angka.

Baca Juga: Update Rumor Transfer: Mantan Balik Persebaya, Eks PSM Makassar Siap Ikuti Jejak Bekas Martapura

“Saya sangat senang dengan hasil hari ini. Selamat untuk para pemain,” ucap eks gelandang Real Madrid dan Barcelona itu.

Sementara itu, dilaga itu pula David da Silva (DDS) berhasil pecahkan rekor pencetak gol terbanyak Persib Bandung dalam semusim.

Dengan dua golnya yang ia sarangkan ke gawang Persis Solo, penyerang asal Brasil itu sukses melewati catatan 21 gol semusim milik Sutiono Lamso (1994-1995) dan Sergio van Dijk (2013).

Kini, DDS telah mencetak 23 gol dalam 31 pertandingan di Liga 1 2022/23.

Baca Juga: Konflik dengan Mantan Pemainnya, FIFA Larang Presiden Persikabo 1973 Beraktivitas di Dunia Sepak Bola

Halaman:

Editor: Arini Binti Rabbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah