Hilal Masa Depannya di PSM Makassar Belum Muncul, Kenzo Nambu Memilih Cari Pelabuhan Lain?

- 27 Maret 2023, 12:19 WIB
Pemain asing PSM Makassar, Kenzo Nambu dirumorkan sedang diincar PSIS Semarang.
Pemain asing PSM Makassar, Kenzo Nambu dirumorkan sedang diincar PSIS Semarang. /Instagram @dewaunited/

Saat ini PSM Makassar menduduki posisi pertama klasemen sementara Liga 1 2022/23 dengan point 69.

Skuad Juku Eja unggul 10 poin dari pesaing terdekatnya, Persib Bandung yang telah mengoleksi 59 poin.

Peluang Persib untuk juara musim ini masih ada karena masih menyisahkan empat laga.

Tetapi skenarionya mereka harus menyapu bersih semua laga dan PSM kalah di tiga laga terakhir.

Baca Juga: Hasil Survei Marketplace Pilihan Seller di Ramadan 2023: Penjual Dapat Omzet dan Keuntungan Terbanyak

Pesaing lainnya yang juga punya kans menjadi juara Liga 1 adalah Persija Jakarta.

Namun peluangnya sangat kecil karena walaupun mereka menyapu bersih lima laga tersisa, Macan Kemayoran maksimal mengumpulkan 69 poin.

Itu sama dengan jumlah yang dimiliki PSM Makassar saat ini.

Jika poin keduanya sama, maka Persija dipastikan juara Liga 1 2022/23 karena unggul head to head.***

Halaman:

Editor: Arini Binti Rabbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x