Rumor Transfer: Wiljan Pluim Pilih Biru, Ramadhan Sananta Fix ke PSIS Semarang?

30 September 2023, 16:47 WIB
Wiljan Pluim ungkap mengapa ia loyal ke PSM Makassar. (Rio) /

JURNALPALOPO - Rumor Transfer: Wiljan Pluim Pilih Biru, Ramadhan Sananta Fix ke PSIS Semarang?

Keberadaan Wiljan Pluim saat ini di PSM Makassar sedang goyang.

Pasalnya sampai saat ini Wiljan Pluim kembali bergabung dengan skuad PSM Makassar.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Kepincut Striker Eks Timnas Brazil, David da Silva dan Levy Madinda Terancam

Padahal PSM Makassar sedang terpuruk untuk musim ini setelah mengalami rentetan kekalahan.

Ditengah badai yang menerpa, muncul rumor bahwa Wiljan Pluim akan hengkang dari PSM Makassar.

Salah satu klub yang disebut-sebut bakal menampung sang maestro adalah PSIS Semarang.

Apalagi CEO PSIS, Yoyok Sukawi secara blak-blakan tertarik dengan pria kelahiran Belanda ini.

Baca Juga: Jadwal dan Cara Nonton, Sama-sama Main Pincang, PSIS Punya Kartu As Kalahkan PSM Makassar

Yoyok pun sempat memuji Pluim dengan menyebut bahwa jika ia gabung ke PSIS, permainan timnya akan lebih bervariasi.

"Dia ini pemain berkualitas, kalau dia masuk PSIS kita bisa bervariasi strateginya karena dia multi posisi,"ujar Yoyok Sukawi pada awak media.

Menurut Yoyok, Pluim bisa dimainkan ditiga posisi berbeda yakni stiker, gelandang dan sayap.

"Kalau Pluim mau kesini, pasti saya akan welcome,"ucapnya dengan antusias penuh.

Baca Juga: Jebolan PSM Makassar Laris Manis, Ramadhan Sananta Masuk Radar PSIS Semarang

Jika Pluim jadi merapat, salah satu pilar asing PSIS Semarang tentu akan dicoret.

Untuk saat ini, kuota asing PSIS diantaranya Lucao, Boubakary Diarra, Taisei Marukawa, Paulo Gali, Vitinho dan Carlos Fortes.

Wiljan Pluim adalah pemain asing terlama yang membela satu klub di Liga 1 yakni PSM Makassar.

Buah dari loyalitasnya tersebut adalah ia mendapat penghargaan pemain terbaik musim lalu sekaligus membawa PSM Makassar juara Liga 1 2022/23.

Baca Juga: PSIS Semarang Lempar Kode untuk Wiljan Pluim, Welcome di Biru yang Berbeda

Apakah Wiljan Pluim bakal merapat ke PSIS Semarang?

Selain meminati Pluim, Yoyok juga diketahui kepincut dengan Ramadhan Sananta.

"Sananta boleh juga," katanya kepada awak media beberapa waktu lalu.

Yoyok menegaskan bila Sananta adalah striker lokal terbaik saat ini.

Baca Juga: Wiljan Pluim Dirumorkan ke Persib Bandung, Orang Dalam PSM Makassar Sebut Hal Sulit

Jika Sananta gabung ke PSIS, menurut Yoyok karakter bermain lini depan laskar Mahesa Jenar akan lebih bervariasi.

Kita mau cari striker lokal, kalau kita nggak dapat Sananta ngapain kita nambah, kan sekalian karena kita nyari kualitas," kaya Yoyok.

Anggota DPR RI ini bahkan yakin jika Ramadhan Sananta akan cocok jika diduetkan dengan Carlos Fortes.

"Saya rasa jika Sananta dan Fortes berduet, bergantian dengan Septian David, ini akan membuat lini serang kami semakin tajam," ujarnya.

Menurut data Transfermarkt, Sananta masih terikat kontrak dengan Persis Solo hingga 2025 dengan nilai pasaran Rp4,78 miliar.***

Editor: Arini Binti Rabbi

Tags

Terkini

Terpopuler