RESMI !!! Sriwijaya FC Datangkan Gelandang Senior, Persiba Balikpapan Kontrak Bek Kokoh Asal Maluku

15 Juli 2023, 10:52 WIB
Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan berhasil mendatangkan pemain anyar baru. / Instagram / @transferligina. /

JURNALPALOPO.COM - Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan baru saja mendatangkan pemain anyar mereka.

Pemain anyar Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan termasuk dalam pemain senior di Liga Indonesia.

Kehadiran pemain baru di Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan diharapkan dapat membawa prestasi berupa promosi ke Liga 1.

Baca Juga: Demi Promosi ke Liga 1, Persijap Jepara Boyong Pemain Jepang, Semen Padang Ingin 'CLBK' dengan Striker Brasil

Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan memang sangat berhasrat balik ke Liga 1.

Dilansir dari Instagram @transferligina, Hapit ibrahim resmi bergabung kembali ke klub Sriwijaya FC di Liga 2 Indonesia
2023/2024.

Pelatih Sriwijaya, Indrayadi mengatakan Hapit Ibrahim merupakan gelandang bertahan yang cukup berpengalaman.

Baca Juga: DEAL !!! Striker Gacor Haiti Sepakat Gabung Sriwijaya FC, Bakal Segera Jalani Tes Medis

Hafit Ibrahim bisa bermain cukup praktis dan tak kenal kompromi.

Hafit Ibharim juga mengawali karier sepak bola profesional di Sriwijaya FC pada musim 2013 hingga 2017 kemudian kembali pada tahun 2020.

Sementara itu, Manajemen Persiba Balikpapan kembali mengumumkan telah resmi mengontrak bek kiri asal Maluku.

Baca Juga: Renungan dan Doa Harian Liturgi Katolik Sabtu 15 Juli 2023 : Allah Bapa Penuh Cinta Kasih

Dia bernama Valentino Telaubun. Pengumuman itu disampaikan Manajemen Tim Selicin Minyak melalui akun Twitter resmi klub.

Pemain berusia 38 tahun itu dikontrak satu musim ke depan.

"Malang melintang di tim-tim besar sepak bola Indonesia dan segudang pengalaman di sektor lini pertahanan akan menjadi nilai plus seorang valentino Telabun. Selamat datang Kaka Valen!" tulis Manajemen Persiba Balikpapan.

Baca Juga: Bacaan Injil Liturgi Katolik Sabtu 15 Juli 2023, Lengkap dengan Mazmur Tanggapan

Valentino memiliki segudang pengalaman. la sendiri pernah berseragam Persela Lamongan, Persita Tanggerang, Persija Jakarta, Barito Putra, Persipura Jayapura dan Sriwijaya FC. ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler