INFO TRANSFER : Persib Bandung Buru Pemain Berpaspor Jamaika, Dewa United Pertahankan Gelandang Muda

20 Mei 2023, 18:59 WIB
Persib Bandung buru pemain berpaspor Jamaika. Sementara Dewa United mempertahankan pemain mudanya. /Persib Bandung/

JURNALPALOPO.COM - Dua tim Liga 1 Persib Bandung dan Dewa United berusaha mencari pemain terbaik untuk musim depan.

Tak hanya mencari pemain baru, Persib Bandung dan Dewa United juga mempertahankan pemain lama yang masuk dalam kebutuhan klub.

Persib Bandung sedang mengincar pemain asal Jamaika. Sementara Dewa United pilih mempertahankan gelandang mudanya.

Baca Juga: Persib, Persija dan Persikabo Masih Berburu Striker Malaysia, Madura United Sudah Deal dengan Pemain Singapura

Kebijakan transfer Persib Bandung dan Dewa United itu sesuai dengan kebutuhan tim.

Dilansir dari Instagram transferligina, Persib Bandung dikabarkan membidik
Kemar Reid pemain asing asal Jamaika.

Saat ini, Kemar Reid bermain di Liga Malta. Pemain berusia 29 tahun tersebut sudah bermain sebanyak 25 pertandingan musim ini.

Baca Juga: Berburu Pemain Asing : Persib Bandung Incar Bek Brasil, Pemain Eropa Incaran PSIS Semarang Bocor

Selama bermain 25 pertandingan itu, dia telah mencetak empat gol dan 3 assist.

Sampai Saat ini tim Persib Bandung memang belum mengumumkan siapa pemain asing anyar tambahannya.

Apakah Kemar Reid jadi pemain asing pertama Persib Bandung musim ini ?

Baca Juga: Kalender Liturgi Katolik Minggu 21 Mei 2023, Lengkap Bacaan Injil dan Mazmur Tanggapan

Sementara itu, Dewa United memastikan mengamankan gelandang mudanya.

Gelandang yang dipastikan bertahan bersama Dewa United musim depan itu adalah Theo Fillo Numberi.

Investasi Dewa United kepada Theo Fillo Numberi bukanlah tanpa alasan.

Baca Juga: Bacaan Injil dan Mazmur Tanggapan untuk Liturgi Katolik Minggu 21 Mei 2023

Dewa United menilai Theo Fillo Numberi dapat berkembang bersama tim yanh identik dengan warna hitam dan emas itu.

Hal ini dapat dilihat saat Theo Fillo Numberi dapat tampil konsisten di Liga 1 musim lalu. ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler