Dibutuhkan untuk Liga 1 Musim Depan, Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Dua Gelandang Lokal dan Satu Asing

24 Maret 2023, 06:00 WIB
Persebaya Surabaya mengamankan dua gelandang lokal dan satu asing untuk Liga 1 musim depan /Persebaya. /

JURNALPALOPO.com - Kompetisi Liga 1 sebentar lagi selesai. Meski begitu, Persebaya Surabaya mulai bersiap untuk musim depan.

Untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan, Persebaya bakal memagari pemain yang masih mereka butuhkan tenaganya.

Persebaya bakal memperpanjang kontrak Muhammad Hidayat dan Alwi Slamat agar mereka tetap bersama Bajul Ijo di Liga 1 musim depan.

Baca Juga: PSM Makassar Gagal Pagari Yance Sayuri, YS11 Diam-diam Sudah Berseragam Dewa United Susul Eks Persib

Kontrak Muhammad Hidayat dan Alwi Slamat bakal berakhir dalam waktu dekat ini.

Kontrak keduanya di Persebaya berakhir pada 31 Maret 2023.

Tak ingin dua gelandang andalan mereka pergi, Persebaya sedang menuntaskan perpanjangan kontrak Muhammad Hidayat dan Alwi Slamat.

Baca Juga: Yance Sayuri Siap Geser Posisi Kiper Utama PSM Makassar, Reza Arya Pratama dapat Kode Bahaya

Manajemen menjelaskan Alwi Slamat dan Muhammad Hidayat masih menjadi Prioritas pemain yang akan diperpanjang kontraknya.

Mereka masuk dalam rencana klub untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan.

Sebelumnya, Persebaya Surabaya juga mengamankan satu gelandang asing mereka, Ze Valente.

Baca Juga: Naturalisasi Masih Proses, Justin Hubner Tolak TC Timnas U-20, Lebih Pilih Belanda, Batal Bela Indonesia ?

Mantan pemain PSS Sleman tersebut bakal berseragam Persebaya hingga 2025 mendatang.

Ze Valente menjadi pemain asing kedua yang memastikan diri bertahan bersama Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Diisukan Bakal Berseragam PSM Makassar, Ini Profil Kike Linares, Bek Naturalisasi Timnas Filipina

Kepastian perpanjangan kontrak Ze Valente diketahui dari unggahan resmi instagram Persebaya. ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Transfermarkt

Tags

Terkini

Terpopuler