Sayonara! 2 Pemain Belakang Persib Bandung Berpotensi Dilepas, Luis Milla Lirik Asing Asal Brasil

19 Maret 2023, 18:14 WIB
Luis Milla bidik pemain asing Persib Bandung /Persib.co.id/

JURNALPALOPO - Persib Bandung berhasil melakukan perubahab sejak kedatangan Luis Milla musim ini.

Semenjak dilatih Luis Milla, Persib Bandung hanya kalah beberapa laga.

Kendati begitu, hal tersebut sayangnya tak mampu membuat Persib Bandung membututi PSM Makassar yang kini jadi pemuncak klasemen.

Baca Juga: Ini Alasan Luis Milla Betah di Persib Bandung, Frets Butuan dapat Pujian Eks Pelatih Real Madrid

Beberapa laga terakhir kontra Barito, PSM Makassar, hingga Persik, Persib Bandung tak mampu meraih poin satu pun.

Hal yang menjadi sorotan tentu lini belakang Persib.

Tercatat dari 28 laga yang dilakoni, Persib kebobolan 37 gol.

Catatan tersebut tentu tak terbilang baik mengingat di musim lalu Persib justru tampil lebih apik.

Baca Juga: Status Juara di Depan Mata, Berikut 4 Rekor yang Bisa Dipecahkan PSM Makassar

Satu nama yang menjadi sorotan adalah Nick Kuipers.

Nick Kuipers jelas yang paling bertanggung jawab soal kepimpinan pemainan belakang.

Performa yang tidak konsisten membuat pemain berpaspor Belanda ini bakal didepak dari Persib.

Lantas siapa yang akan menjadi pengganti jika Nick Kuipers dilepas?

Satu nama yang mencuat kali ini adalah bek tangguh asal Barito Putera, Renan Alves.

Baca Juga: Terobos Hujan, Kapolres Palopo dan Ketua Bhayangkari Salurkan Bansos untuk Warga Mawa

Kabar ini dicuitkan akun @pasukan.ngapak melalui laman story-nya.

"Persib Bandung wangsitnya tertarik datangkan bek tangguh asal Brasil, Renan Alves son," tulisnya.

Wajar jika Luis Milla melirik salah satu pemain asing ini.

Performanya bersama Barito Putera patut diacungi jempol.

Baca Juga: Thomas Doll Lelah di BRI Liga 1, Kode Keras Hengkang dari Persija Jakarta?

Kendati berposisi sebagai pemain belakang, Renan Alves juga mampu menjelma menjadi juru gedor.

Dari 28 laga, pemain asal Brasil tersebut telah mengoleksi 7 gol dan 1 asis.

Kepemimpinannya di lini belakang Barito juga terbilang garang.

Hal ini tentunya sangat dibutuhkan Luis Milla untuk menguatkan sisi pertahanannya.

Baca Juga: PSM Makassar Diambang Juara, Manajemen Juku Eja Ikat Bernardo Tavares Kontrak Jangka Panjang

Sementara itu nama lain yang kabarnya akan dilepas Persib musim depan adalah Henhen Herdiana.

Dalam beberapa laga, Henhen justru tak pernah memunculkan batang hidungnya.

Bahkan menurut keterangan Luis Milla sendiri, Henhen justru tak hadir karena ada masalah yang tak bisa diungkapkan secara gamblang.

Kabarnya ada 2 klub yang tertarik meminang Henhen Herdiana, klub tersebut adalah Persik dan Dewa United.

Baca Juga: Gawat Nick Kuipers dan Henhen Herdiana Dikabarkan Hengkang dari Persib Bandung, Luis Milla Pilih Cuek Bebek

Menarik dinantikan seperti apa pergulatan Luis Milla dan pemain belakangnya di musim depan bersama Persib Bandung.***

Editor: Eko Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler