Bacaan Liturgi 6 Maret 2024, Lengkap dengan Renungan Harian Katolik dan Mazmur Tanggapan

- 6 Maret 2024, 06:51 WIB
Liturgi Rabu 6 Maret 2024.
Liturgi Rabu 6 Maret 2024. /Joshua Choate/Pixabay

JURNALPALOPO.COM- Liturgi 6 Maret 2024, Lengkap dengan Renungan Harian Katolik dan Mazmur Tanggapan.

Artikel ini berisikan liturgi Rabu, 6 Maret 2024.

Rabu 6 Maret 2024 merupakan masa Prapaskah III, dengan orang kudus Santo Hesikios, Pengaku Iman. Santa Fridolin, Pengaku Iman. Santo Marsianus dari Konstantinopel, Imam, dan warna liturgi ungu.

Baca Juga: Bacaan Liturgi Sabtu 2 Maret 2024, Ada 3 Peringatan Penting Termasuk Paus dan Martir

Renungan Harian Katolik (Bacaan Hari Ini Ulangan 4:1,5-9)

Maka sekarang, hai orang Israel, dengarlah ketetapan dan peraturan yang kuajarkan kepadamu untuk dilakukan, supaya kamu hidup dan memasuki serta menduduki negeri yang diberikan kepadamu oleh Tuhan, Allah nenek moyangmu.

Ingatlah, aku telah mengajarkan ketetapan dan peraturan kepadamu, seperti yang diperintahkan kepadaku oleh Tuhan, Allahku, supaya kamu melakukan yang demikian di dalam negeri, yang akan kamu masuki untuk mendudukinya.

Lakukanlah itu dengan setia, sebab itulah yang akan menjadi kebijaksanaanmu dan akal budimu di mata bangsa-bangsa yang pada waktu mendengar segala ketetapan ini akan berkata: Memang bangsa yang besar ini adalah umat yang bijaksana dan berakal budi.

Baca Juga: Renungan dan Doa Harian Liturgi Katolik, Senin 23 Oktober 2023 : Hidup Anugerah Tuhan

Sebab bangsa besar manakah yang mempunyai Allah yang demikian dekat kepadanya seperti Tuhan, Allah kita, setiap kali kita memanggil kepada-Nya?

Dan bangsa besar manakah yang mempunyai ketetapan dan peraturan demikian adil seperti seluruh hukum ini, yang kubentangkan kepadamu pada hari ini?

Tetapi waspadalah dan berhati-hatilah, supaya jangan engkau melupakan hal-hal yang dilihat oleh matamu sendiri itu, dan supaya jangan semuanya itu hilang dari ingatanmu seumur hidupmu. 

Beritahukanlah kepada anak-anakmu dan kepada cucu cicitmu semuanya itu.

Baca Juga: Bacaan Injil Liturgi Katolik, Senin 23 Oktober 2023 Lengkap dengan Mazmur Tanggapan

Mazmur 147:12-13,15-16,19-20;

Megahkanlah Tuhan, hai Yerusalem, pujilah Allahmu, hai Sion!

Sebab Ia meneguhkan palang pintu gerbangmu, dan memberkati anak-anakmu di antaramu.

Ia menyampaikan perintah-Nya ke bumi; dengan segera firman-Nya berlari.

Ia menurunkan salju seperti bulu domba dan menghamburkan embun beku seperti abu.

Baca Juga: Renungan Liturgi Katolik Minggu 22 Oktober 2023 : Allah Memakai Korsey

Ia memberitakan firman-Nya kepada Yakub, ketetapan-ketetapan-Nya dan hukum-hukum-Nya kepada Israel.

Ia tidak berbuat demikian kepada segala bangsa, dan hukum-hukum-Nya tidak mereka kenal. Haleluya!

Matius 5:17-19

Janganlah kamu menyangka, bahwa Aku datang untuk meniadakan hukum Taurat atau kitab para nabi. Aku datang bukan untuk meniadakannya, melainkan untuk menggenapinya.

Karena Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya selama belum lenyap langit dan bumi ini, satu iota atau satu titikpun tidak akan ditiadakan dari hukum Taurat, sebelum semuanya terjadi.

Baca Juga: Renungan dan Doa Harian Liturgi Katolik, Sabtu 21 Oktober 2023 : Roh Kudus Akan Mengajarmu

Karena itu siapa yang meniadakan salah satu perintah hukum Taurat sekalipun yang paling kecil, dan mengajarkannya demikian kepada orang lain, ia akan menduduki tempat yang paling rendah di dalam Kerajaan Sorga, tetapi siapa yang melakukan dan mengajarkan segala perintah-perintah hukum Taurat, ia akan menduduki tempat yang tinggi di dalam Kerajaan Sorga.

Renungan Hari Ini

Seorang pengacara pernah bercerita kepada saya tentang godaan-godaan dalam menjalankan profesinya. Suatu hari, dia mendapatkan tawaran dari seorang klien yang memintanya untuk memanipulasi hukum demi mendapatkan keuntungan besar.

Tawaran it sangat menggiurkan, dan banyak pengacara lain mungkin akan menerimanya dengan gembira. Namun, karena tindakan tersebut bertentangan dengan prinsip-prinsip moral dan hukum yang selama ini ia pegang teguh, pengacara itu menolaknya.

Baca Juga: Bacaan Injil Liturgi Katolik Jumat 20 Oktober 2023, Lengkap dengan Mazmur Tanggapan

Ia rela melepaskan klien serta kesempatan untuk memperoleh banyak uang, sebab meyakini bahwa kebenaran dan integritas lebih bernilai daripada keuntungan duniawi yang sementara.

Dalam bacaan Injil hari ini, Yesus mengatakan bahwa Dia datang bukan untuk meniadakan hukum Taurat, bahkan dalam skala terkecil sekalipun. Karena telah digenapi oleh Yesus, saat ini kita tidak lagi hidup di bawah detail-detail peraturan Taurat.

Kita mendasarkan hidup kita pada firman Tuhan yang kita baca dan kita renungkan melalui Kitab Suci. Inilah yang menjadi pegangan kita. Setiap bagian dari firman Tuhan memiliki makna dan nilai, dan kita dipanggil untuk hidup sesuai dengan prinsip-prinsip tersebut.

Dalam kehidupan sehari-hari tentu banyak tantangan dan godaan yang kita hadapi, bahkan yang bisa menyeret kita jauh dari ketaatan pada firman Tuhan. Dalam menghadapi godaan-godaan itu, kita harus selalu memegang teguh prinsip kebenaran dan integritas.

Baca Juga: Bacaan Injil Liturgi Katolik Jumat 20 Oktober 2023, Lengkap dengan Mazmur Tanggapan

Jangan sampai demi mengejar uang atau jabatan tertentu yang menggiurkan kita menabrak hukum dan tidak mengindahkan etika serta moral. Dalam menggenapi hukum Tuhan yang kita dipanggil untuk hidup sesuai dengan standar moral dan etika Kristiani.

Marilah kita menjalani hidup harian kita dengan tetap setia pada kehendak Tuhan. Jangan sampai kita mengabaikannya demi kepentingan duniawi yang sifatnya sementara saja.

Kita harus berani mengorbankan keuntungan duniawi demi integritas dan kebenaran yang bersifat abadi. Mari kita mengisi Masa Prapaskah ini dengan lebih banyak membaca dan merenungkan Kitab Suci, sehingga hidup harian kita senantiasa berlandaskan pada firman-Nya.

Doa Penutup

Bapa yang Maha Pengasih, terima kasih untuk segala berkatmu hari ini. Segala puji kami panjatkan kepadaMu atas penyertaanMu dalam keseharian kami.

Baca Juga: Renungan dan Doa Harian Liturgi Katolik, Kamis 19 Oktober 2023 : Darah Para Nabi Akan Dituntut

Ya Bapa, kami memohon pertolonganMu agar kami senantiasa bisa mengatasi segala tantangan dan godaan yang menyulitkan kehidupan kami. Ya Bapa, bantulah kami menemukan jalan keluar saat menghadapi kesulitan tersebut.

NamaMu yang kudus kami puji kini dan sepanjang masa. Amin.

Demikian renungan harian umat Katolik hari ini, Rabu 6 Maret 2024 dengan bacaan dan doanya. Semoga berkat Tuhan senantiasa menyertai keseharian kita. Amin.***

Editor: Sari Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah