Ustadz Khalid Basalamah Bocorkan Cara Menjadi Kaya Raya, Caranya Sepele tapi Cukup Menyulitkan

- 21 November 2021, 14:05 WIB
Ilustrasi uang rupiah.
Ilustrasi uang rupiah. /P

JURNAL PALOPO - Hampir seluruh manusia di bumi ingin menjadi kaya raya.

Dengan harta berlimpah, orang yang kaya raya akan mampu memenuhi semua keinginannya.

Dalam Islam sendiri, menjadi kaya raya sangat dianjurkan karena bisa menjadi tunggangan untuk meraih akhirat yang terbaik.

Baca Juga: Bocoran Balika Vadhu Hari Ini, Nenek Kalyani Jodohkan Anandhi dan Shiv, Bhairon Tidak Setuju

Ustadz Khalid Basalamah dalam hal ini memberikan tips dengan melakukan beberapa hal agar menjadi kaya raya.

Dilansir dari Portal Jember yang mengutip dari kanal Youtube Vibes Daily dalam sebuah video yang diunggah pada tanggal 11 Desember 2017, berikut penjelasan Ustadz Khalid Basalamah.

Yang pertama disampaian Ustadz Khalid Basalah adalah merubah diri sendiri.

"Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum, sampai mereka merubah nasibnya," QS. Ar-Ra'd ayat 11.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Sepertinya akan Mendapat Keberuntungan di Akhir Tahun, Andakah Salah Satunya?

Ustadz Khalid Basalamah kemudian menjelaskan maksud dari ayat tersebut ini.

Seorang muslim, jika dia memohon, merengek, mengadu pada Tuhannya, dan meminta apapun, sampai dia meminta menjadi seorang raja dunia akan dikabulkan oleh Allah SWT.

Tetapi yang perlu diingat kata Ustadz Khalid Basalamah adalah asal seseorang tersebut mau merubah dirinya.

Jika ini telah dilakukan, maka Allah akan bukakan kepada dirinya peluang-peluang untuk mencapai apa yang sedang dia minta.

Baca Juga: Bepanah ANTV Minggu 21 November 2021: Kisah Perjodohan Zoya dan Anjana Sekap Sakshi

Tetapi, dalam perjalannnya, setan akan menggoda dan membuat manusia was-was tentang orang beriman akan susah kaya. Tetapi itu hanyalah kebohongan belaka.

"Demi Allah orang beriman itu bahagia, tenang, bisa mendapatkan semua dunia, dan Allah telah menjanjikan tidak mungkin salah," kata Ustadz Khalid Basalamah.

Ustadz Khalid Basalamah pun mencontohkan orang-orang yang tinggal di daerah timur tengah. Mereka diberikan kekayaan dari Allah selama mereka beriman.

Baca Juga: Sinopsis Balika Vadhu Hari Ini, Shiv Menari Bersama Anandhi dengan Pakaian Pengantin

Ia juga membagikan pengalamannya saat pergi umroh dan berjalan bersama jamaah disana, ternyata mereka banyak yang kaya kaya dan hidup bahagia.

Ustadz Khalid Basalamah kembali mengingatkan bahwa menjadi orang yang beriman itu tidaklah sulit dan hidupnya susah.

Bahkan menurut Ustadz Khalid Basalamah, orang yang tamak pun apabila meminta kepada Allah, maka akan dikabulkan, dengan catatan tetap ada prosesnya.

Proses inilah yang menentukan segalanya yang ada di depan. Segala doa terkabul menurut Ustadz Khalid Basalamah tinggal tergantung kepada kedekatan kita terhadap Allah SWT.

Maka dari itu Ustadz Khalid Basalamah menghimbau selalu istiqomah***

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah