Ada yang Mau Duit Rp 14 Triliun? Coba Ikuti Sayembara Dari Elon Musk Ini

- 26 April 2021, 13:56 WIB
Elon Musk.
Elon Musk. /Twitter @elonrmuskk/

Maka dari itu Elon musk mengajak untuk melawan perubahan iklim karena berpotensi membahayakan kelanjutan hidup manusia di masa mendatang.

Lebih spesifiknya, uang senilai 100 juta USD tersebut akan di berikan kepada kontestan dengan skema berikut:

50 juta USD akan diberikan kepada pemenang pertama yang akan ditentukan dalam 4 tahun.

30 juta USD akan dibagi di antara tiga runner up.

Baca Juga: Mengenal MV Swift Rescue Singapura, Kapal Penemu KRI Nanggala-402

1 Juta USD diberikan kepada 15 tim yang mengembangkan proyek paling menjanjikan berdasarkan kiriman yang diterima pada akhir tahun pertama kompetisi.

5 juta USD akan diberikan kepada tim sayembara yang dijalankan siswa pada musim gugur 2021.

Menurut aturan sayembara, mereka yang mengirimkan entri harus memiliki sistem operasional penuh untuk menghilangkan CO2 dengan kecepatan minimal satu kilo ton per tahun.

Sistem tersebut juga harus terbukti mampu mempertahankan karbon yang ditangkap selama 100 tahun dan memberikan jalur untuk mengukur pada tingkat giga ton dalam penghilangan CO2 per tahun.

Baca Juga: Teori Tentang Sosok Kashin Koji dalam Anime Boruto, Anggota KARA yang Mirip Jiraiya

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x