Takraw Hingga Saritilawa Warnai Dharma Karya Dhika, Lapas Palopo Tuan Rumah Pekan Olahraga dan Seni Narapidana

29 Juli 2022, 12:29 WIB
Suasana Pekan Olahraga dan Seni, di Lapas Kelas II A Palopo. /Jurnal Palopo/

JURNAL PALOPO- Sepak takraw hingga saritilawa warnai Dharma Karya Dhika, Lapas Palopo tuan rumah pekan olahraga dan seni narapidana.

Lapa Kelas II A Palopo jadi tuan rumah, dalam rangka hari Dharma Karya Dhika Kemenkumham RI ke-77, rayon IV. 

Lapas Palopo menjamu tamu dari Rutan Makale, Masamba dan juga jajaran Bapas Palopo. 

Baca Juga: Kuasa Hukum Tersangka Kasus Kejari Palopo Desak Polisi Profesional, Intervensi dan Hingga Bukti CCTV Diungkit

Perhelatan Pekan Olahraga dan Seni Narapidana, jadi kado manis bagi warga binaan. 

Dimana mereka punya andil dalam memeriahkan hari Dharma Karya Dhika, berupa unjuk gigi dalam berbagai ajang kompetisi olahraga dan seni.

Dari pantauan lapangan awak media Jurnal Palopo, narapidana tampak antusias, diiringi canda dan gelak tawa yang ciptakan romansa tersendiri. 

Hal ini dirasakan peserta yang ikut kompetisi, maupun yang hanya sekedar memberikan support untuk jagoan masing-masing.

Baca Juga: Wah, Fenomena Citayam Fashion Week Kini Merambah ke Palopo, Netizen: Tidak Berfaedah

Tak jarang, para narapidana melemparkan senyum yang menandai rasa bahagia mereka, dan larut dalam euforia kompetisi rayon IV Kemenkunham Sulsel. 

Meski jalani masa tahanan, buntut dari kesalahan yang terjadi di masa lalu. Namun acara itu bisa jadi ajang, untuk melupakan sejenak rindu udara bebas.

Kepala Lapas Kelas II A Palopo Jhonny Gultom mengatakan, sederet olahraga dan seni dilombakan.

"Ada sepak Takraw, Volleyball, Bulu Tangkis, Tennis Meja, dan juga catur,"ujarnya, Jumat, 29 Juli 2022.

Baca Juga: 2 Tersangka Kasus Tewasnya Security Kejari Palopo DPO, Keluarga Korban Tekankan Hal Ini Pada Kepolisian

"Sementara untuk seni, berupa MTQ mulai dari Saritilawa hingga Hafidz. Serta kegiatan seperti senam dan lainnya,"jelas Jhonny Gultom.

Munurut Jhonny, kegiatan Porseni Narapidana miliki tiga tujuan utama. 

" Memupuk tali silaturahmi, pembentukan karakter, mental dan jasmani, serta yang terakhir adalah memupuk kekompakan dan kebersamaan,"tutupnya.

Adapun lomba tersebut akan usai pada hari ini, dan diprediksi akan berlangsung hingga malam hari. 

Baca Juga: Kabar Baik Bagi Keluarga Warga Binaan Lapas Palopo, Besuk Tatap Muka Dibuka Tapi Harus Penuhi Syarat Ini

Sementara untuk para pemenang, nantinya akan kembali berkompetisi di tingkat provinsi. 

Lokasi pelaksanaan, akan berlangsung di Lapas 1 dan Rutan 1 Makassar, Sulsel.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler