Airin! Sosok yang Diduga Kuat Pelaku Penganiayaan di Batam, Korban Ditendang dengan Brutal

- 2 Maret 2024, 05:15 WIB
Ilustrasi Bullying / penganiayaan brutal terjadi di Batam.
Ilustrasi Bullying / penganiayaan brutal terjadi di Batam. /Kabar Singaparna/

JURNALPALOPO.COM- Baru-baru ini, Batam menjadi pusat perhatian akibat kasus bullying dan penganiayaan yang mengejutkan.

Dua remaja wanita jadi korban bullying dengan serangan brutal, yang dilakukan oleh sekelompok remaja di area ruko Lucky Plaza.

Insiden ini terekam dalam video yang kemudian viral di media sosial pada Kamis, 29 Februari 2024.

Baca Juga: Perhatian Terus Tersalur, Kapolres Palopo Besuk Korban Longsor Bastem di RSU Sawerigading

Dalam video pertama, seorang remaja perempuan mengenakan celana kuning dan baju hitam tampak diserang oleh beberapa remaja perempuan lain.

Salah satu pelaku dengan kasar menendang korban, menyebabkan rasa sakit yang sangat hebat.

Selain itu, remaja perempuan lain terlihat memegang sebatang rokok sambil mengelus kepala korban, sementara pelaku lainnya terus menganiaya korban dengan kejam.

Baca Juga: Viral di TikTok! Simak Lirik Lagu In For It dari Tory Lanez, Tentang Bertahan Hidup Tanpa Alasan

Dalam rekaman video kedua, seorang remaja perempuan mengenakan baju putih dan celana hitam terlihat mendapat pukulan dan tendangan.

Korban terdengar memohon agar Airin tidak terlibat dalam kejadian tersebut, ini menunjukkan sosok bernama Airin diduga sebagai salah satu pelaku.

"Woy ko Airin aku tak ikut campur ya,"kata korban yang ditendang hingga tersungkur.

Baca Juga: Viral Foto Tumpukan Sampah di Kawasan Pasar Inpres Manonda Palu

Kedua video ini menggambarkan adegan kekerasan yang tidak manusiawi dan tidak dapat ditoleransi dalam masyarakat.

Kasus ini telah dilaporkan kepada pihak berwenang, dengan harapan tindakan akan segera diambil untuk menegakkan keadilan bagi korban-korban bullying.

Hal ini dibenarkan oleh Kanit Reskrim Polsek Lubuk Baja, Ipda Jonathan Reinhart Pakpahan.

Baca Juga: Paling Viral Hari Ini! Aparat Tangkap Penjual ES, Bjorka Makin Ledek Pemerintah

Ia menyebutkan bahwa korban bully itu telah membuat laporan, atas penganiayaan itu.***

Editor: Sari Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah