Data KTP Bocor? Lakukan Ini saat Kirim File agar Tidak Disalahgunakan

- 8 September 2021, 11:05 WIB
Antisipasi penyalahgunaan KTP
Antisipasi penyalahgunaan KTP /Instagram/@kemkominfo

JURNAL PALOPO- Kartu Tanda Penduduk atau KTP adalah salah satu dokumen penting yang harus dijaga, karena sering digunakan untuk verifikasi berbagai hal.

Di era digital ini, banyak oknum yang tidak bertanggung jawab menggunakan data KTP orang lain, untuk melakukan hal yang tidak benar seperti pinjaman online.

Hal ini tentunya meresahkan seseorang yang sama sekali tidak pernah terlibat, dalam pinjaman online justru terdaftar sebagai peminjam berdasarkan Data KTP yang ada.

Baca Juga: Pemkot Palopo Siapkan Seribu Dosis Vaksin di Rumah Sakit Tentara, Cukup Bawa KTP

Lantas bagaimana cara agar data KTP tidak disalahgunakan oknum tak bertanggung jawab?

Dilansir Jurnal Palopo dari @indonesiabaik.id, cara yang paling mudah agar data tidak disalahgunakan ialah dengan memberi watermark pada file KTP.

Watermark ini bisa Anda bubuhkan pada ruang di file KTP Anda yang masih kosong dengan menggunakan berbagai aplikasi seperti PicsArt dan berbagai aplikasi lain.

Berikut cara membuat watermark di file KTP 

1. Foto KTP dengan benar

2. Buka aplikasi edit foto misalnya Phonto, PicsArt, dan IG Story

Baca Juga: Kemendagri Siap Luncurkan e-KTP Digital, Bisa Tersimpan di HP

3. Klik fitur tambahkan tulisan yang ada dalam aplikasi

4. Ketik Informasi berupa tanggal scan dan kepentingannya seperti SCAN KTP PADA 06-09-2021 UNTUK VERIFIKASI E-WALLET

5. Taruh tulisan di area kosong di file KTP, jangan sampai menutup informasi pada file KTP.

Meski begitu tidak semua aplikasi menyarankan untuk mengirim berupa File KTP. Ada juga aplikasi yang meminta foto KTP secara langsung.

Jika hal tersebut terjadi, Anda bisa gunakan cara berikut.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Chip GPS Ditanamkan di E-KTP untuk Permudah Polisi Lacak Keberadaan Kita? Ini Penjelasanny

1. Menuliskan secara manual informasi tanggal scan dan kepentingannya pada kertas kecil

2. Kertas kecil ditempel di area kosong pada file KTP sebelum difoto diaplikasi

3. Saat memberikan watermark, sematkan tanggal dan kepada siapa file itu diberikan.

Itulah cara yang bisa Anda lakukan agar data Anda tidak disalahgunakan oknum tak bertanggung jawab.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah