Kapal Pelni Resmi Digunakan Sebagai Isolasi Apung Kota Makassar

- 2 Agustus 2021, 21:44 WIB
Kapal Plni jadi tempat isolasi apung di Kota Makassar.
Kapal Plni jadi tempat isolasi apung di Kota Makassar. /Instagram/pelni162

Pemberian tempat isolasi tersebut tentu sudah di atur dengan matang agar semua pasien saling terjaga satu sama lain.

Maka dari itu tiap-tiap bed antar pasien isolasi mandiri diberikan sekat (recovery capsule) dan terbagi atas empat deck dengan pemisahan berdasarkan jenis kelamin.

Sementara untuk tim medis sekitar 64 jumlah tempat tidur disiapkan dengan lokasi yang terpisah dari deck pasien isolasi mandiri. 

Keputusan itu tentu sudah dirancang sangat matang dan jumlah yang disebut di atas sudah sesuai kebijakan 50 dari kapasitas kapal dan tentu protokol kesehatan di atas kapal juga tetap terlaksana dan terjaga.

Baca Juga: Kemnaker Kerahkan Pengawas Ketenagakerjaan Supervisi ISO Tank

Di kapal tersebut juga terdapat beberapa fasilitas yang disiapkan untuk mendukung isolasi mandiri, seperti penyediaan kamera pengawas (CCTV) pada 31 titik di atas KM Umsini, poliklinik, jogging track.

"Deck atas sebagai ruang terbuka di atas kapal juga dapat dimanfaatkan oleh pasien isolasi mandiri sebagai lokasi untuk berolahraga maupun berjemur.

"Kami berharap dengan fasilitas yang disediakan dapat mendukung percepatan proses penyembuhan pasien yang melakukan isolasi di atas kapal Pelni,” ujar Sodikin.

KM Umsini merupakan salah satu dari total 26 kapal penumpang yang singgah di Makassar dalam rute pelayarannya yang dioperasikan oleh PT PELNI.

Peresmian tersebut ditandai dengan penandatanganan kerja sama antara Kementerian Perhubungan, Pemerintah Kota Makassar, beserta Pelni di atas KM Umsini pada Senin, 02 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah