Megawati: Apa Sumbangsih Generasi Milenial, Fadli Zon: Ketiban Warisan Hutang

29 Oktober 2020, 13:02 WIB
Megawati Soekarnoputri. /Tangkapan layar channel Youtube PDI Perjuangan

JURNALPALOPO - Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri mempertanyakan peran generasi milenial selain hanya melakukan demonstrasi.

Seperti yang sedang berlangsung selama beberapa hari terakhir yaitu demonstrasi menolak Undang-undang Omnibus Law Cipta Kerja.

Tanggapan atas pernyataan Megawati ini datang dari berbagai pihak, seperti dari Ketua Pimpinan Wilayah Hima Persis DKI Jakarta, Ilham Nurhidayatullah.

Baca Juga: Cara Baru Bayar QRIS, Unggah QRIS ke ShopeePay Dari Galeri Ponsel

Ilham menilai, pernyataan Megawati tersebut tidak sepenuhnya benar. Sebab, milenial sekarang ini punya peranan yang cukup penting.

"Misal dalam kontrol sosial, banyak milenial yang melahirkan rumah sosial atau membantu sesama dalam dunia pendidikan," kata Ilham dikutip dari RRI, Kamis 29 Oktober 2020.

Tak hanya itu, terang Ilham, milenial juga telah mengambil peran dalam keberlangsungan ekonomi di Indonesia lewat usaha mikro kecil menengah (UMKM).

Justru dia mempertanyakan peran pemerintah yang kurang peka dengan inovasi anak bangsa sendiri.

Baca Juga: Dari BTS Hingga Big Bang, Deretan Grup K-Pop Ini Ternyata Hampir Bubar Karena Mendapat Situasi Sulit

"Karenanya perlu diarahkan dan difasilitasi oleh bangsa ini, agar supaya regenerasi kebangsaan ini berjalan efektif dan optimal," ujarnya.

"Kemudian bisa mensejahterakan secara hati dan pikiran, serta integritas sesuai dengan pedoman nilai agama agar bisa mengangkat moral bangsa," pungkasnya.

Sebelumnya, kepada Jokowi, Megawati mengatakan agar anak muda Indonesia jangan dimanja.

Megawati awalnya menceritakan pembicaraannya dengan Presiden Jokowi soal generasi milenial. Ia kemudian mempertanyakan kontribusi generasi milenial, terhadap kemajuan bangsa. Khususnya setelah gejolak demo menolak Omnibus Law selama beberapa pekan terakhir.

Baca Juga: 5 Cara Menjadi Orang Konsisten Agar Tujuan Cepat Tercapai, Salah Satunya Sabar

"Anak muda kita ini, aduh. Saya bilang ke Presiden, jangan dimanja, dimanja generasi kita adalah generasi milenial. Saya mau tanya hari ini, apa sumbangsihnya generasi milenial yang tahu teknologi tanpa harus bertatap muka langsung? Apa sumbangsih kalian kepada bangsa dan negara ini, masa hanya demo saja," ujar Megawati, Rabu, 28 Oktober 2020.

Tanggapan lain datang dari politikus Partai Gerindra, Fadli Zon. Menurut Fadli, generasi milenial mempunyai tugas sejarahnya sendiri-sendiri, Menurutnya justru kaum milenial saat ini sedang ketiban utang warisan yang menggunung dari sebuah rezim.

“Generasi milenial punya tugas sejarahnya sendiri. Yang jelas sekarang ini ketiban warisan hutang yangg menggunung dari sebuah rezim yangg bingung,” tulis Fadli Zon dalam akun Twitter pribadinya @fadlizon.

***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler