Karena Hobi, Pria Asal surabaya Rela Menukar Sebuah Mobil Dengan Sepasang Love Bird

2 Juni 2021, 20:24 WIB
Burung love bird. /Crywool / Pixabay

JURNAL PALOPO – Hobi memelihara hewan, pria asal Kabupaten Lamongan, Surabaya, Jawa Timur rela menukar mobilnya dengan sepasang burung.

Demi hobi yang dapat mengalahkan segalanya, tanpa pikir panjang hal tersebut terjadi.

Pria yang dimaksud adalah Didik Saputra yang memang hobi memelihara hewan khususnya burung.

Baca Juga: Viral! Seolah Tak Direstui, Petir Menggelegar Usai Gadis Ini Berdoa Minta Pacar

Pria pecinta burung tersebut rela menukar mobil Honda CRV tahun 2009 miliknya seharga Rp125 juta dengan sepasang Love Bird.

Love Bird tersebut berjenis Bird Split Australia Yellow Face.

Jenis ini termasuk langka serta memiliki keunikan dan merupakan sepasang indukan.

Menurut Didik selain langka (kategori masih sedikit) Yellow Face dari segi warna, dibanding love bird jenis lain.

Baca Juga: Dede Sunandar Mau Pinjam Uang 200 Juta, Anwar Sanjaya Malah Matikan Telepon dan Tuai Pujian Netizen

“Jenis YF ini belum punya, makanya ingin punya,” tutur Didik.

Pemilik love bird tersebut merupakan seorang wanita bernama Elly Susilowati, warga asal Surabaya.

Ia langsung menerima STNK beserta berkas kelengkapan lainnya setelah barter dengan Didik.

Elly mengaku bersyukur karena burung yang dipeliharanya sudah setahun laku dengan harga yang fantastis.

Baca Juga: Indonesia Akhiri Pencarian Kapal KRI Nanggala-402 yang Tenggelam

“Alhamdulillah, walaupun juga sedih karena sudah lama dirawat dan sayang, namun bersyukur juga, yang beli juga sama-sama pecinta burung,” tutur Elly.

Didik yang lebih akrab disapa Kaji Gondrong, memiliki banyak koleksi burung dengan berbagai jenis love bird.***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler