5 Keistimewaan Wudhu Sebelum Tidur, dari Menghapus Dosa hingga Dicintai Allah SWT

- 4 April 2022, 16:00 WIB
5 Keistimewaan wudhu dalam Islam.
5 Keistimewaan wudhu dalam Islam. /Mucahityldiz / Instagram /

JURNAL PALOPO- Bukan hanya dilakukan saat hendak menunaikan shalat, tetapi wudhu juga bisa dilakukan saat hendak pergi tidur.

Wudhu sangat dianjurkan dilakukan sebelum tidur karena memiliki keistimewaan dan berpahala dahsyat.

Hal ini sebagaimana dalam hadis, "Apabila engkau hendak tidur, maka berwudhulah sebagaimana wudhu untuk shalat, kemudian berbaringlah pada sisi kanan badanmu."(HR. Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: 10 Amalan Sunnah Ramadhan, Yuk Ingat Poin-poinnya dan Kerjakan

Berikut 5 kedahsyatan wudhu sebelum tidur yang dilansir Jurnal Palopo dari kanal YouTube Nasihat Muslim berikut ini.

1. Menghapuskan dosa dan menaikkan derajat

Rasulullah SAW bersabda, "Maukah kalian aku tunjukkan suatu amalan yang dengannya Allah Ta'ala akan menghapuskan dosa-dosa dan mengangkat derajatnya.

Para sahabat menjawab, 'Ya wahai Rasulullah'. Kemudian Rasulullah bersabda, 'Menyempurnakan wudhu walaupun dalam kondisi sulit, memperbanyak jalan menuju masjid dan menunggu shalat setelah shalat, itulah ar-Ribaath' (Bagaikan berjaga di perbatasan dalam perang di jalan Allah)." (HR. Muslim). 

Baca Juga: Bacaan Doa Hari Kedua dan Ketiga Ramadhan Beserta Ganjaran Pahalanya

Melakukan wudhu walaupun dalam kondisi sulit termasuk di dalamnya adalah kondisi sulit karena mengantuk, dingin, gelap, dan sebagainya.

Dalam hadis lain, Rasulullah bersabda:

"Jika seorang hamba muslim atau mukmin berwudhu kemudian ia membasuh wajahnya maka keluarlah dari wajahnya setiap dosa yang dilakukan pandangan matanya bersama dengan tetesan air wudhu.

Apabila ia membasuh kedua tangannya maka keluarlah dari tangannya semua dosa yang dilakukan oleh kedua tangannya bersama dengan tetesan air wudhu.

Baca Juga: Bacaan Doa Qunut Saat Shalat Subuh, Teks Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Apabila ia membasuh kedua kakinya maka keluarlah semua doaa yang disebabkan langkah kakinya, hingga ia selesai dar8 wudhunya dalam keadaan suci dan bersih dari dosa." (HR. Muslim)

2. Dikabulkan permintaannya

Dalam riwayat sahabat Mu'adz bin Jabal dijelaskan bahwa Rasulullah SAW bersabda. 

"Tidaklah seorang muslim tidur di malam hari dalam keadaan berdzikir dan bersuci, kemudian ketika telah terbangun dari tidurnya lalu meminta kepada Allah kebaikan dunia dan akhirat, melainkan Allah pasti mengabulkannya." (Fathul Bari)

3. Didoakan oleh Malaikat

Rasulullah SAW bersabda:

"Barang siapa yang tidur dalam keadaan suci maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya"

Baca Juga: Keramas Siang Hari di Bulan Ramadhan Bikin Batal Puasa? Simak Penjelasan Ustad Ahmad Zahrudin

"Dia tidak akan bangun hingga Malaikat berdoa 'Ya Allah ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan suci'." (HR. Ibn. Hibban)

4. Bekas wudhu akan menjadi tanda umat Rasulullah pada hari kiamat

Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya umatku akan datang pada hari kiamat dalam keadaan putih (bersinar) pada bagian wajah, tangan, dan kakinya karena wudhu." (HR. Bukhari dan Muslim)

5. Dicintai Allah SWT

Allah SWT berfirman, "Sesungguhnya Allah manyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri." (QS. Al-Baqarah: 222).

Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Inilah 3 Waktu Paling Utama Membaca Ayat Kursi

Hendaknya senantiasa dalam keadaan suci (wudhu) sebelum tidur, mengingat besarnyaanfaat yang dihasilkan.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah