Selain Gurih, Ternyata Bawang Putih Memiliki Manfaat Luar Biasa

- 18 Oktober 2020, 10:38 WIB
Ilustrasi bawang putih.
Ilustrasi bawang putih. /Isabella Mendes

JURNALPALOPO- Bawang putih merupakan salah satu bahan yang selalu ada di dapur, dan sebagai pelengkap makanan, rasanya kurang jika memasak tanpa campuran bawang putih.

Namun, bawang putih tidak hanya dikenal dari rasanya yang sedap juga gurih, ternyata bahan pelengkap masakan ini memiliki banyak manfaat.

Tanaman dari keluarga Allium atau bawang ini banyak digunakan untuk berbagai keperluan medis.

Baca Juga: Simak Sifat Kepribadian Dominan Anda, Berdasarkan 5 Elemen Dasar Alam

Berikut ini manfaat bawang putih dikutip Jurnal Palopo dari berbagai sumber.

- Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat bawang putih dapat melindungi penderita diabetes dari kardiomiopati (penyakit kronis pada otot jantung).

Fakta ini didapat dari riset yang dipublikasikan di Journal of Agricultural and Food Chemistry.

Penelitian yang dilakukan tersebut menyebutkan bahwa diallyl trisulfide, komponen yang terdapat dalam minyak bawang putih dapat menyehatkan jantung.

Halaman:

Editor: Naswandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x