Update Covid-19 Dunia: India Sumbang Kasus Positif Terbanyak Dalam 24 Jam

- 2 Agustus 2020, 12:44 WIB
Ilustrasi virus corona. (Pixabay/Fernandozhiminaicela)
Ilustrasi virus corona. (Pixabay/Fernandozhiminaicela) /

JURNALPALOPO.COM- Hingga kini Covid-19 masih menjadi momok virus yang terus menggerogoti negara di dunia. Salah satunya India yang menjadi penyumbang terbesar dalam 24 jam terakhir. 

Meski dalam perjalanannya, sejumlah pasien telah dinyatakan sembuh. Namun, hal ini juga diiringi dengan penambahan pasien yang signifikan di sejumlah negara.

Hal ini membuat pemerintah terus berupaya mencari solusi tepat, dengan melakukan sejumlah penelitian untuk menemukan vaksin agar pandemi Covid-19 dapat segera diatasi.

Baca Juga: Inter Milan Menang 2-0 atas Atalanta, Anak Asuh Antonio Conte Amankan Posisi dua Klasemen

Baca Juga: Liga Italia Serie A: AC Milan Bungkam Cagliari dengan Skor 3-0

Dilansir dari laman Pikiran-Rakyat.com yang dikutip dari Worldometer, hingga kini Minggu 2 Agustus 2020. Akumulasi kasus mendekati angka 18 juta orang, dengan penambahan 233.373 dinyatakan positif hanya dalam waktu 24 jam.

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Pikiran-Rakyat.com, dengan judul "Update Virus Corona Di Dunia 2 Agustus 2020: Kasus Baru India Lampaui AS dalam 24 Jam".

Total akumulasi sebanyak 17.985.981 orang, dengan angka kematian 687.562. Pasti yang dinyatakan sembuh mencapai 11.308.141.

Lima negara diketahui, melaporkan kasus penambahan yang sangat tinggi, di dunia pagi ini. Mereka adalah India, Amerika Serikat, Brazil, Kolombia dan Afrika Selatan.

Halaman:

Editor: Naswandi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x