680 Pemimpin Global Desak Joe Biden, Akhiri Penindasan Israel terhadap Palestina

- 20 Juni 2021, 19:55 WIB
680 Pemimpin Global Desak Joe Biden, Akhiri Penindasan Israel terhadap Palestina
680 Pemimpin Global Desak Joe Biden, Akhiri Penindasan Israel terhadap Palestina /Instagram @joebiden/

JURNAL PALOPO - Konflik Israel dan Palestina yang belum juga menemukan titik terang, semakin menarik perhatian dunia internasional. 

Lebih dari 680 pemimpin global yang terdiri atas berbagai kalangan termasuk politisi, peraih Nobel, akademisi, aktivis perdamaian, dan kalangan lainnya kini bersuara.

Mereka mendesak Joe Biden untuk mengakhiri penindasan Israel terhadap Palestina dengan mengirimkan surat terbuka yang diterbitkan pada minggu lalu. 

Baca Juga: Naftali Bennett Jadi PM Israel yang Baru, Joe Biden Berikan Selamat

Dikutip Jurnal Palopo dari Quds News Network, surat terbuka itu meminta Joe Biden untuk menempatkan hak asasi manusia sebagai perhatian utama kebijakan luar negeri Amerika Serikat (AS). 

“Perdamaian yang berkelanjutan dan adil untuk semua orang akan tetap sulit dipahami jika kebijakan AS berpegang pada status quo politik tanpa keadilan dan akuntabilitas,” kata surat terbuka itu. 

Surat terbuka yang ditujukkan kepada Joe Biden juga menyinggung pernyataan Presiden AS itu yang sempat menuturkan jika orang Paletina juga berhak memiliki kebebasan. 

“Pemerintahan Anda telah berkomitmen pada kebijakan luar negeri yang berpusat pada pertahanan demokrasi dan perlindungan hak asasi manusia," sebagaimana tertuang dalam surat terbuka. 

Baca Juga: Puji Gencatan Senjata Israel-Palestina, Joe Biden: Mereka Berhak Hidup dengan Aman

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x