Tips dan Trik Menjawab Pertanyaan Horor Kapan Nikah, dengan Cara Elegan dan Sopan

1 Desember 2020, 09:59 WIB
Ilustrasi Menikah /Takmeomeo

JURNALPALOPO- Pertanyaan kapan nikah memang selalu menjadi sesuatu yang horor ketika kumpul bersama keluarga, ataupun teman. Dibutuhkan tips dan trik jitu menjawabnya. 

Terlebih ketika umur Anda telah memasuki angka yang memang sudah seharusnya untuk menikah. Pertanyaan kapan nikah menjadi momok yang paling Anda hindari. Tips dan Trik menjawabnya sangat perlu Anda miliki.

Tapi, jangan khawatir Jurnal Palopo akan membagikan tips dan trik agar Anda mampu menjawab pertanyaan kapan nikah, secara elegan namun tidak menyinggung perasaan yang bertanya.

Baca Juga: Kuis: Pilih Salah Satu Kartu dan Lihat Apa Kontribusi Anda untuk Dunia

Baca Juga: Tes Psikologi: Apa yang Terjadi di Dua Minggu Anda Berikutnya? Pilih Kartu dan Temukan Jawabannya

1. Alihkan Topik Pembicaraan

Kumpul bersama keluarga ketika ada hari besar seperti Lebaran ataupun Natal, Anda tidak akan lepas dari pertanyaan kapan nikah?

Namun jangan terlihat panik ataupun salah tingkah. Anda cukup mengubah topik pembicaraan kearah yang lebih seru dan mampu membuat mereka lupa tentang pertanyaan awalnya. 

2. Tanya Balik

Banyak para single yang kadang risih dengan pertanyaan kapan nikah. Makanya, banyak di antara mereka yang kadang jadi tidak bisa menahan emosi dan jadinya malah bertanya kembali dengan pertanyaan yang lebih menjebak.

Contoh kecil misalnya, saat yang bertanya adalah saudara atau teman Anda yang belum lulus kuliah, Anda bisa bertanya balik kapan ia wisuda.

Baca Juga: 4 Ruang Kuliah dan Laboratorium Terbakar di Kampus Unanda, Warga: Sempat Ada Keributan di Dalam

Baca Juga: Tes Psikologi: Kartu yang Anda Suka Ungkap Detail Tak Terduga Tentang Takdir Anda

3. Beri Jawaban Serius

Ketika di perhadapkan pada pertanyaan kapan nikah, Anda juga dapat menjawabnya dengan mengatakan masih ingin kerja untuk bisa melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. 

Atau lagi sedang menabung untuk membangun rumah orang tua. Hal seperti itu terkadang akan mampu menutup mulut mereka untuk bertanya lebih. 

4. Mau Menyumbang Berapa

Tips selajutnya ketika Anda diperhadapkan pada pertanyaan tersebut, cukup menjawab dengan jawaban apa yang akan mereka sumbang ketika Anda menikah nantinya.

Ini pasti akan membuat si penanya senyum tidak jelas atau bahkan diam seketika. Anda bisa selamat dari pertanyaan horor itu. 

Baca Juga: Begini Cara untuk Membuat Pria Sagitarius Terobsesi Pada Anda

Baca Juga: Coba 7 Tips Ini untuk Meningkatkan Kepercayaan dan Harga Diri Anda, Bersiaplah!

5. Meminta Doa

Ketika ditanya kapan nikah, Anda hanya perlu menjawabnya dengan sopan agar selalu didoakan.

Karena doa juga merupakan kado terindah dalam hidup Anda, terlebih ketika doa tersebut dapat terkabul. 

6. Senyum

Senyum rasanya menjadi jawaban paling aman saat Anda ditanya kapan nikah. Berikan senyum termanis saat Anda ditanya perihal tersebut dan biarkan mereka mencari jawaban yang Anda maksud. 

Selain dinilai sebagai ibadah, dengan senyum Anda juga akan mengeluarkan hormon dopamin yang memunculkan rasa bahagia. Ini merupakan salah satu cara yang elegan dan juga sopan.

Baca Juga: Kepribadian: Hewan Pertama Terlihat Mengungkapkan Informasi Kuat Sifat Sejati Anda

Baca Juga: Tes EQ: Apa yang Anda Lihat Pertama Kali? Anda akan Tahu Apa yang Mengendalikan Anda

Pada hakikatnya semua orang ingin menikah, tetapi untuk kesiapan mental ataupun finansial bahkan hal lainnya, terkadang setiap orang-orang berbeda dan inilah yang menjadi faktor mengapa mereka masih betah melajang meski telah cukup umur.

Jadi, sebaiknya Anda sebagai makhluk sosial tidak mempertanyakan kapan nikah, karena hanya akan menggangu mental dan mood seseorang.***

Editor: Naswandi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler