7 Film ini Bisa Jadi Rekomendasi Untuk Kamu Semasa Pandemi

6 Juli 2020, 21:29 WIB
Ilustrasi film. /Pixabay/Gerd Altmann /

JURNALPALOPO.COM - Hampir semua kegiatan rumahan pasti sudah kalian lakukan selama pandemi Covid-19. Bosan dengan kegiatan itu-itu saja? pastinya.

Tapi tahukah kalian, dalam kondisi bosan, menonton film adalah pilihan yang asik untuk dilakukan. Apalagi kalau sambil ngemil.

Nah, menemani kebosanan kalian, berikut ini beberapa rekomendasi film berkualitas yang layak untuk Kamu tonton dan dijamin menghibur, dikutip dari warta ekonomi.

Baca Juga: Ulang Tahun ke-41, Ini Deretan Film Terbaik Chris Pratt

1. Lupin III The First

Disutradarai Takashi Yamazaki yang sebelumnya sukses di film Doraemon: Stand By Me dan Dragon Quest: Your Story. Dalam film animasi Lupin III The First ini, Takashi juga mengambil peran sebagai penulis naskah.

Film ini sempat diragukan karena merupakan film 2D yang diubah menjadi 3D. Namun fakta berkata lain.

Film ini bercerita tentang asal usul Lupin sebagai anak cucu tokoh Arsene Lupin.

Baca Juga: Usai Mengungkapkan Keretakan Rumah Tangganya Oleh Ahok, Veronica justru Banjir Dukungan

 

2. The Night Clerk

Dibintangi Ana De Armas yang turut berperan dalam film James Bond No Time To Die.

Bercerita tentang sosok Andrea Rivera (Ana De Armas), seorang gadis pekerja hotel yang menjadi saksi mata di tempatnya bekerja, agar tidak menjadi korban selanjutnya.

Film ini disutradarai oleh Michael Cristofer. Ana De Armas jadi pembicaraan di film ini, karena tampil seksi.

Baca Juga: Capai Angka 86,3 Juta Kali Ditonton, BLACKPINK Cetak Rekor Dalam Sejarah YouTube

3. Out Back

Berlatar belakang Australia, film ini bercerita tentang pasangan muda asal Amerika Serikat yang memutuskan untuk pergi liburan.

Liburan yang awalnya romantis itu berubah menjadi penuh petualangan, saat mereka menemukan diri mereka terdampar di pedalaman Australia yang tak kenal ampun.

4. Iron Sky: The Coming Race

Baca Juga: Lika Liku Kisah Cinta RM & Jungkook Buat Fans Makin Penasaran

Bercerita tentang orang-orang yang selamat di bulan dan kembali ke Bumi untuk mencari sumber daya potensial setelah puluhan tahun perang nuklir.

Namun orang-orang tersebut malah menemukan reptil yang telah berubah bentuk. Di sinilah masalah mulai muncul, dan mereka harus bisa menyelasaikan masalah tersebut agar bisa melanjutkan hidup.

Film ini disutradarai oleh Timo Vuorensola.

5. Freaks

Baca Juga: Kabar keretakan Rumah Tangga Laudya Chintya Bella & Engku Emran

Chloe yang berusia tujuh tahun hidup dalam ketakutan setelah dikunci di dalam rumah oleh ayahnya.

Ketika seorang asing yang misterius menawarkan kepadanya tentang apa yang sebenarnya terjadi di luar, Chloe segera menemukan bahwa ada bahayanya sangat nyata.

Bagaimana Chloe dapat keluar dari bahaya yang menyertainya? Saksikan film Freaks.

6. Sisters

Baca Juga: Ahok Sempat Depresi Saat Putuskan Cerai dengan Mantan Istrinya

 

Film ini bercerita tentang dua saudari yang saling melindungi satu sama lain. Sang kakak menjadi pengusir iblis berusaha melindungi adiknya yang menjadi sasaran iblis jahat.

7. Toby’s Big Adventure

Toby, bayi harimau putih yang penasaran secara tak sengaja terpisah dari pengasuh manusianya.

Toby bergabung dengan Lana, seekor anjing tua yang tak karuan. Bersama-sama mereka memulai perjalanan melalui hutan belantara.

Baca Juga: Nikita Willy Ternyata Telah Dilamar Kekasihnya Anak Bos Blue Bird

Untuk menemukan jalan pulang, mereka akan membutuhkan bantuan makhluk hutan untuk melarikan diri dari sekawanan coyote lapar dan bahaya lain yang mengintai.***

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Warta Ekonomi

Tags

Terkini

Terpopuler