Lama Tak Terdengar, Studio Ghibli Kembali Rilis Anime Terbaru, Durasi 125 Menit

5 Januari 2022, 20:40 WIB
Studio Ghibli Kembali Rilis Anime Terbaru /kolase

JURNAL PALOPO - Film garapan studio Ghibli memang selalu layak untuk dinantikan.

Ceritanya yang unik ditambah penggambaran yang simpel dan animasi yang apik menjadi daya tarik tersendiri.

Sebut saja My Neighbour Totoro atau Spirited Away yang tak pernah lekang oleh zaman. Film-film studio Ghibli tersebut tetap menarik untuk ditonton ulang.

Baca Juga: 10 Daftar Anime yang hanya Perlu Ditonton Sekali Seumur Hidup, Nomor 3 Mengecewakan

Jika Anda salah satu penggemar film-film Ghibli, maka Anda pasti sudah tak sabar menunggu film terbaru Ghibli yang satu ini untuk segera dirilis.

Dilansir dari Anime News Network, Hayao Miyazaki, pendiri studio Ghibli, saat ini tengah menyutradarai film Ghibli terbaru, Kimitachi wa Dou Ikiruka (Bagaimana Kalian Hidup?).

Sebelumnya, pada Desember 2020, produser Toshio Suzuki menyebutkan dalam sebuah interview bahwa film tersebut telah setengah jadi.

Dia menyebutkan film tersebut akan memiliki durasi yang cukup lama, yakni 125 menit.

Baca Juga: Rilis Februari, JTBC Bagikan 3 Poster Karakter Utama Wanita 'Thirty Nine', Son Ye Jin Jadi Dokter Kulit

Dalam interview lain yang dipublikasikan Maret 2021, sekali lagi Suzuki mengatakan film tersebut sudah setengah jadi.

Namun demikian, dia menekankan film ini belum akan dan siap dirilis hingga tiga tahun mendatang.

Penggarapan film ini memang tidak terburu-buru. Pasalnya, satu tahun sebelumnya pada Oktober 2019, Suzuki telah melaporkan film tersebut baru jadi sekitar 15 persen setelah tiga setengah tahun proses produksi.

Kemudian, pada Mei 2020, para staf telah berhasil menyelesaikan 36 menit dari film tersebut.

Baca Juga: Deretan Drama Jung Hae In yang Tak Kalah Menarik dari Snowdrop, Pernah Bareng Pemeran 'Crash Landing on You'

Tahun baru ini, akun Twitter resmi studio Ghibli @JP_GHIBLI mengucapkan selamat tahun baru dan kembali menekankan bahwa film tersebut masih sedang dalam proses produksi.

"Selamat tahun baru! Film animasi terbaru sutradara Hayao Miyazaki sedang dalam proses produksi. The Ghibli Park di Prefektur Aichi direncanakan dibuka pada musim gugur. Persiapan keduanya sedang dilakukan dan kami tak sabar untuk menunjukkan hasilnya pada hari pembukaan."

Pemerintah Prefektur Aichi mengumunkan Juni tahun lalu bahwa Dondoko Mori Area, lokasi yang sebelumnya telah diumumkan akan menjadi Ghibli Park yang menampilkan Tonari no Totoro sedang dalam konstruksi.

Pada Mei 2017, Prefektur Aichi setuju untuk membangun taman tersebut. Taman Ghibli ini sebelumnya direncakan buka tahun 2020.***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler