Sinopsis One Ordinary Day Episode 8 Part 1: Kim Hyun Soo Dihukum Mati atau Dipenjara Seumur Hidup?

20 Desember 2021, 18:11 WIB
Sinopsis one ordinary day episode 8 part 1. /Instagram/@coupangplay

 

JURNAL PALOPO - Dalam sinopsis drama Korea One Ordinary Day episode 8 part 1 ini, apakah putusan hakim membuat Kim Hyun Soo harus menerima hukuman mati atau dipenjara seumur hidup?. 

Sebelumnya di One Ordinary Day episode 7, Shin Joong Han berhasil membalikkan keadaan. Saksi-saksi yang dia hadirkan dalam persidangan membuat juri ragu menyatakan Kim Hyun Soo adalah pelaku pembunuhan.

Dalam sidang pembelaan terakhir di One Ordinary Day, Shin Joong Han juga menghadirkan Park Sang Bum sebagai saksi.

Baca Juga: Klasemen, Top Skor dan Jadwal Semifinal Piala AFF 2020: 2 Leg Indonesia vs Singapura, Vietnam vs Thailand

Dalam kesaksiannya, Park Sang Bum menyebutkan bahwa Kim Hyun Soo adalah pelaku berdasarkan bukti-bukti yang ditemukan.

Pernyataan detektif tersebut diserang balik oleh Shin Joong Han. Dia menemukan fakta bahwa Park Sang Bum dengan sengaja mengambil bukti yang ada di TKP, yakni nebulizer milik Hyun Soo.

Shin Joong Han mengklaim bahwa tindakan Park Sang Bum ini disengaja karena dari awal memang telah menargetkan Kim Hyun Soo. Park Sang Bum terdiam begitupun Jaksa Ahn.

Kemudian sidang sampai pada tuntutan jaksa atas hukuman Kim Hyun Soo. Jaksa menuntut agar Hyun Soo dihukum mati karena disebut telah melakukan kejahatan yang keji.

Baca Juga: 6 Pemain Sepakbola Indonesia, Diburu Netizen karena Paras Menawan, Nomor 1 Bikin Patah Hati

Tuntutan Jaksa Ahn membuat orang tua Hyun Soo hancur berkeping-keping.

Kim Hyun Soo kemudian kembali lagi ke tahanan. Sikap Hyun Soo sudah terlihat berbeda. Dia tidak lagi mengelak semua tuduhan.

Hyun Soo juga mulai merokok dan bahkan mengonsumsi narkoba. Dia hidup seakan-akan tidak peduli lagi dengan hal lainnya.

Sementara itu, Do Ji Tae menghampiri Hyun Soo. Dia mengatakan Hyun Soo tidak cocok berada di dalam penjara dan dia juga mendoakan agar putusan sidang besok meringankan hukuman Hyun Soo. 

Baca Juga: Euforia Transfer Berakhir, Rekrutan Persib Bandung Bruno Cantanhede Batal Merumput di Liga 1 BRI, Kok Bisa?

Di lain sisi, Shin Joong Han frustasi memikirkan argumen terakhirnya. Dia berusaha semaksimal mungkin agar putusan hakim tidak sampai pada hukuman mati.

Saking stresnya, penyakit Shin Joong Han bertambah parah hingga dia terlihat sangat buruk dalam persidangan akhir.

Sidang terakhir pun dimulai, Shin Joong Han memberikan argumen terakhirnya di depan juri.

Shin Joong Han dengan emosional mengungkapkan bahwa Kim Hyun Soo hanyalah mahasiswa biasa dan bukan pembunuh. 

Baca Juga: Selalu Jadi Misteri Mitos Orang Bunian Siapa Mereka? Berikut Penjelasannya

Ketika juri dipersilakan membuat putusan, mereka tidak bisa mencapai kesimpulan akhir. 4 juri menyatakan Kim Hyun Soo bersalah sementara 5 lainnya mengatakan Hyun Soo tidak bersalah. 

Karena juri tidak bisa memberikan putusan yang bulat, maka vonis ditetapkan oleh hakim. Hakim kemudian menyatakan putusannya.

Hakim pun memutuskan bahwa Kim Hyun Soo bersalah dan dia harus dihukum dengan penjara seumur hidup.

Kim Hyun Soo hanya bisa pasrah, meski Shin Joong Han telah berusaha mati-matian tetapi putusan hakim tetap sampai pada penjaran seumur hidup.

Orang tua Hyun Soo menangis histeris setelah hakim mengetuk palu sidang menandakan sahnya vonis tersebut.

Lanjutan sinopsis Korea One Ordinary Day episode 8 ada di part 2 ending.**"

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler