Resep Ayam Pedas Manis Ala Rumahan, Bikin Lidah Bergoyang Rasa Ingin Tambah

- 6 Agustus 2022, 12:00 WIB
Resep ayam pedas manis.
Resep ayam pedas manis. /Muhammad Faiz/

JURNAL PALOPO- Coba resep ayam pedas manis Ala Rumahan, Bikin Lidah Bergoyang Rasa Ingin Tambah. 

Artikel ini berisi resep simpel dari olahan daging ayam pedas manis.

Daging ayam selalu miliki tempat khusus, di hati pecinta kuliner. Untuk itu resep ayam pedas manis bisa Anda coba.

Baca Juga: Resep Kue Mug dengan Nanas dan Mint, Cocok untuk Para Vegan

Tak perlu ke restoran elit, untuk menikmati sajian kuliner Ayam Pedas Manis. Dengan resep ini Anda bisa coba di rumah. 

Hanya dengan sedikit biaya, Ayam Pedas Manis bisa Anda nikmati di rumah pastinya. 

Dari pada penasaran, yuk intip resep menu Ayam Pedas Manis di bawah ini. 

Bahan

- 1 ekor ayam, potong lalu bersihkan (bagian dalam ayam tidak diikutkan). 

Baca Juga: Resep, Tips, dan Variasi Roti Pisang, Cocok untuk Mendampingi Kopi di Pagi Hari

- Kecap manis secukupnya

- saos tiram secukupnya

- madu secukupnya

- saos (cabe/tomat) secukupnya

- Cabe merah bubuk secukupnya

- Merica bubuk secukupnya

- Bawang putih 10 siung, haluskan

- Kunyit 2 ruas, haluskan

- garam dan gula secukupnya

- Minyak untuk menggoreng

Baca Juga: Resep Roti Oat Pisang, Cocok Untuk Sarapan atau Sebagai Dessert di Sore Hari

Cara membuat

1. Campurkan semua bahan

2. Lumuri ayam dan diamkan selama sejam

3. Panaskan sedikit minyak pada wajan

4. Tuangkan semua bahan, gunakan api kecil saja. 

5. Tambahkan sedikit air. Ungkep. 

6. Biarkan matang (pastikan ayam sudah tidak ada darahnya).

7. Kemudian digoreng sebentar untuk mendapatkan bentuk seperti dibakar.

Baca Juga: Daging Kurban Masih Ada Sisa, Berikut Resep Rica Daging Sapi Bisa Anda Coba

Itulah resep ayam pedas manis, yang bisa Anda lakukan di rumah.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah