Banyak Kalangan Berharap di Dua Laga Sisa Bernardo Tavares Turunkan Semua Pemain Cadangannya

- 3 April 2023, 16:21 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares /Foto: PSM Makassar

JURNALPALOPO.com - PSM Makassar berhasil meraih gelar juara Liga 1 2022/2023, walau menyisakan dua laga lagi.

Poin PSM Makassar tidak bisa lagi terkejar oleh pesaing terdekatnya Persib bandung dan Persija Jakarta.

Banyak kalangan yang mengusulkan kepada pelatih Bernardo tavares untuk menurunkan pemain cadangannya di dua laga sisa tersebut.

Baca Juga: Update Bursa Transfer Persija Jakarta: 3 Pemain yang Diincar Macan Kemayoran, Wonderkid PSM Masuk

Hal itu untuk memberi jam bertanding kepada mereka yang selama ini hanya duduk manis di bangku cadangan.

PSM Makassar sendiri akan menghadapi PSIS Semarang pada Kamis, 6 April 2023.

Dan satu laga tunda lainnya melawan Borneo FC yang jadwalnya belum dikeluarkan PT Liga.

Baca Juga: PSM Makassar Juara Liga 1, Ini Fakta Menarik Juku Eja, Kebobolan Terendah Hingga Cleansheet Terbanyak

Kesempatan bertanding untuk pemain cadangan itu penting agar menjadi bahan evaluasi pelatih Bernardo Tavares.

Hingga kini sejumlah pemain duduk manis di bangku cadangan. Bahkan ada yang sama sekali belum merasakan Liga 1.

Diantaranya, Rafli Asrul, Edgard Amping, Ardiansyah, Harlan Suardi, Ahmad Rusadi.

Baca Juga: Marc Klok Berniat Kembali ke PSM Makassar, Lini Tengah Persib Bandung Terancam Keropos

Selanjutnya, Samuel Simanjuntak, Dhanu Syahputra, Ibnul hingga Mubarak.

Sementara ada pula sejumlah pemain yang sesekali dimainkan Bernardo Tavares.

Pemain itu di antaranya Gunansar Mandowen, Dallen Doke, Bryan Cesar, Ibnul Mubarak hingga Donald Bissa.***

Editor: Sari Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x