Update BRI Liga 1: Masalah PSM Makassar Bertambah Everton Pulang Kampung, Wiljan Pluim Agung Mannan Out juga

- 18 September 2022, 12:35 WIB
Agung Mannan ikuti jejak Pluim out di laga melawan Persis Solo.
Agung Mannan ikuti jejak Pluim out di laga melawan Persis Solo. /Instagram @mediapsm_/

JURNAL PALOPO- Update BRI Liga 1 Hari Ini: Masalah PSM Makassar Bertambah Everton Pulang Kampung, Agung Mannan Out juga.

PSM Makassar saat ini dihadapakan pada persoalan pelik di ajang BRI Liga 1.

Setelah Everton Nascimento dan Wiljan Pluim, kini giliran Agung Mannan yang out dari ajang BRI Liga 1.

Baca Juga: Everton Nascimento Pulang ke Brazil, PSM Makassar Siap Ramaikan Bursa Transfer BRI Liga 1 

Dengan demikian, maka PSM Makassar tidak akan diperkuat tiga pilar penting mereka.

Laga pekan ke-11 BRI Liga 1 nantinya, PSM akan menghadapi Persis Solo.

Duel kali ini akan dijalani PSM dengan melakukan tandang ke markas Persis Solo.

Persis Solo saat ini berada di posisi 13 klasemen sementara BRI Liga 1.

Baca Juga: PSM Makassar Panaskan Mesin Sambut Bursa Transfer BRI Liga 1, Everton Nascimento Belum Nongol Juga

Terbaru mereka baru saja mengipas Bali United dengan skor 2-0.

Sementara di sisi PSM Makassar, mereka hanya tuai hasil imbang melawan Dewa United.

Gol Yuran Fernandes sejatinya bisa bawa PSM Makassar raih tiga poin.

Baca Juga: 3 Klub dengan Pertahanan Terbaik di BRI Liga 1, PSM Makassar Masih Jadi Daya Tarik Utama

Namun kesalahan Yuran pula, yang buat peluang itu sirna, setelah umpan nanggung disambar oleh Osman.

Reza yang sudah terlanjut maju, tidak dapat menjangkau bola cungkilan Osman.

Namun diatas kertas, PSM Makassar masih jauh lebih unggul dari Persis Solo.

Baca Juga: 6 Pemain yang Dikabarkan Jadi Incaran PSM Makassar di BRI Liga 1, Dari Posisi Bek Hingga Penyerang Haus Gol

Dimana PSM Makassar dalam sembilan laga belum pernah tersentuh kekalahan.

Laga ini mereka lalui dengan statistik enam kemenangan dan 3 hasil imbang.

Tiga hasil imbang ini diraih saat melawan Persija Jakarta, Dewa United dan juga Persik Kediri.

Sedangkan, Arema FC, Bali United, Persib Bandung, Persebaya dan PSS Sleman dihajar.

Baca Juga: Yuran Fernandes Dekati Rekor Bek Asing PSM Makassar, Persis Solo Bisa Jadi Ladang Raksasa Juku Eja

Sedangkan statistik Persis Solo sejauh ini enam kali kalah, sekali imbang dan tiga laga menang.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x